Idul Adha 2024 Sebentar Lagi, Masyarakat Diimbau Tak Pakai Kantong Plastik Kresek untuk Wadah Daging Kurban

- 15 Juni 2024, 09:05 WIB
Daging kurban yang sudah dipotong dan siap dibagikan/
Daging kurban yang sudah dipotong dan siap dibagikan/ /Bincang syariah

POTENSI BISNIS - Pelaksana Harian (Plh) Kepala Dinkes Kota Tangerang Mugiya Wardhany mengungkapkan, agar panitia kurban dan masyarakat tidak menggunakan kantong plastik sekali pakai sebagai wadah daging kurban pada Hari Raya Idul Adha.

Menurutnya, karena hal tersebut mengandung zat karsinogen dan berbahaya bagi kesehatan.

“Masyarakat dapat menggunakan alternatif pembungkus daging ramah lingkungan atau membawa wadah sendiri yang terbuat dari bahan ramah lingkungan saat mengambil atau mengantarkan hak atas hewan kurban,” kata Mugiya, dikutip potensibisnis.pikiran-rakyat.com dari laman ANTARA.

Baca Juga: Tayang Hari Ini di Netflix, Serial Fiksi 'Nightmares and Daydreams' yang Disutradarai Joko Anwar

Mugiya menjelaskan, kantong plastik kresek bukan jenis kemasan food grade, tidak memenuhi standardisasi material yang layak digunakan untuk memproduksi perlengkapan makan.

Menurut Mugiya, sebagian besar kantong plastik rata-rata mengandung logam berat timbal (Pb) yang melebihi batas yang ditentukan.

“Timbal dapat masuk ke dalam tubuh melalui pernapasan, maupun tangan atau makanan. Selain masalah kesehatan, penggunaan plastik juga menjadi masalah lingkungan sebab limbah tersebut tidak mudah terurai, bahkan hingga ratusan tahun,” jelanya.

Maka dari itu, Mugiya mengatakan masyarakat dapat menggunakan wadah pembungkus daging kurban seperti besek bambu yang sifatnya ramah lingkungan.

Baca Juga: Pendaftaran CPNS 2024 Lulusan SMA Ada 19 Formasi dari 5 Instansi Pusat

Halaman:

Editor: Mutia Tresna Syabania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah