Presiden Jokowi Buka Rakornas BNPB dalam Pembahasan Penanggulangan Bencana 2021

- 3 Maret 2021, 16:03 WIB
Presiden Jokowi
Presiden Jokowi //ANTARA FOTO/HO/Setpres-Lukas

POTENSI BISNIS – Badan Nasional Penanggulangan Bencan (BNPB) menyelenggarakan Rapat Koordinasi Nasional Penanggulangan Bencana (Rakornas PB) tahun 2021.

Rakornas PB dilaksanakan pada tanggal 3-9 Maret 2021. Dan dibuka langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo pada Rabu, 3 Maret 2021 pukul 13.30 WIB.

Rakornas PB dilaksanakan secara virtual di kanal Youtube BNPB Indonesia.

Baca Juga: Jokowi Cabut Perpres Investasi Miras, Mahfud MD: Pemerintah Tak Alergi Terhadap Kritik dan Saran

Dalam pidatonya Jokowi mengatakan, bahwa dalam satu tahun Indonesia diberi banyak pengalaman dan pelajaran yang sangat luar biasa.

Banyak bencana alam yang terjadi, selain itu juga terjadi bencana non alam berupa pandemi covid-19 yang belum berakhir.

Pada sisi kesehatan dan sisi ekonomi dalam menghadapi bencana kemanuasaan harus diselesaikan dalam waktu yang bersamaan secara global.

Baca Juga: Saat Jokowi dapat Pujian atas Pencabutan Perpres Investasi Miras, Ternyata Secara Impor Tinggi ke Indonesia

“Lebih dari 215 negara mengalami hal yang sama, yang mengharuskan kita bekerja cepat, harus inovatif dan juga berkolaborasi dengan semua pihak, dengan negara lain, dan dengan lembaga-lembaga internasional,” ujarnya.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: YouTube Sobat Dosen


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x