Baliho Rizieq Shihab Dicopot TNI, Kapolda Metro Jaya Dukung Langkah Pangdam Jaya

21 November 2020, 08:25 WIB
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran (tengah) memberi keterangan pers dan mendukung tindakan Pangdam Jaya yang memerintahkan prajurit TNI menurunkan baliho Habib Rizieq /Foto: Antara/

POTENSIBISNIS - Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol M. Fadil Imran angkat bicara tanggapi pencopotan baliho Rizieq Shihab yang kini tengah jadi sorotan publik.

Baliho-baliho Rizieq Shihab yang terpasang di ruas-ruas jalan ibu kota dicopot oleh TNI, Jumat 20 November 2020.

Sebelumnya, Pangdam Jaya, Mayjen TNI Dudung Abdurachman telah memerintahkan TNI untuk pencopotan baliho Rizieq Shihab yang berisi ajakan Revolusi Akhlak. Sontak hal itu pun jadi sorotan publik. Terlebih setelah video pencopotan baliho Rizieq Shihab tersebut beredar di media sosial.

Baca Juga: KABAR POPULER HARI INI: Suhu Indonesia Lebih Panas hingga Aktivitas Vulkanik Gunung Merapi Terjadi

Angkat bicara terkait pencopotan baliho Rizieq Shihab tersebut, Kapolda Metro Jaya mendukung langkah yang dilakukan Pangdam Jaya. Menurutnya, langkah Pangdam Jaya tersebut baik untuk negara ini.

"Saya dukung langkah yang dilakukan oleh Pangdam Jaya karena pasti tujuannya baik untuk Republik ini, negara ini" ungkapnya.

Pernyataan Kapolda Metro Jaya tersebut disampaikannya usai acara pisah sambut Kapolda Metro Jaya Jumat 20 November 20. Sebagaimana dikutip PotensiBisnis dari laman PMJ News pertanggal 21 November 2020.

Baca Juga: Terkait Fenomena Habib Rizieq Shihab, Jimly Asshiddiqie Beri 4 Begini

Kapolda Metro Jaya menuturkan, baliho-baliho Rizieq Shihab tersebut telah melanggar aturan.

"Itu melanggar, memasang spanduk itu ada aturannya, harus ada izinnya dan harus bayar pajak, ya itu yang saya katakan pencegahan keras, preventif strike," jelasnya.

Selain itu, Kapolda Metro Jaya juga menuturkan, pihaknya akan mengultimatum upaya-upaya yang menimbulkan kerumunan akan diintervensi.

"Semua langkah-langkah, upaya-upaya untuk menimbulkan kerumunan akan kami intervensi dari dini," imbuhnya.

Baca Juga: Jalani Pemeriksaan di Bareskrim Polri, Ridwan Kamil Beberkan Kronologi Kerumunan Massa Habib Rizieq

Hal tersebut mengingat angka penyebaran Covid-19 sekitar 59 persen terjadi di Pulau Jawa. DKI Jakarta merupakan daerah penyebaran terbesar.***

Editor: Abdul Mugni

Sumber: PMJ News

Tags

Terkini

Terpopuler