Usai Lebaran, Kasus Positif Covid-19 di Banda Aceh Naik Dua Kali Lipat hingga 40 Orang Perhari

- 24 Mei 2021, 17:48 WIB
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan di areal Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh.
Petugas menyemprotkan cairan disinfektan di areal Masjid Raya Baiturrahman, Banda Aceh. /ANTARA FOTO /Irwansyah Putra/

Lukman mengatakan secara kumulatif, pasien yang terkonfirmasi positif Covid-19 di Banda Aceh sudah mencapai 3.067 kasus, di antaranya 252 dalam perawatan, 2.704 dinyatakan sembuh, dan 110 orang meninggal dunia.

Ia mengatakan, dalam upaya pencegahan terjadinya penambahan kasus, Pemerintah Kota Banda Aceh harus melakukan beberapa langkah di mulai dari tracking atau pelacakan kasus, isolasi hingga pembatasan jam malam.

Begitu pula dalam urusan pemberian izin suatu acara atau kegiatan yang menimbulkan kerumunan. Pemerintah Banda Aceh tidak memberikan izin acara tersebut tanpa menerapkan protokol kesehatan sesuai ketentuan pemerintah.

Baca Juga: Elektabilitas Tinggi Prabowo -Anies Pasangan di Pilpres 2024, Ferdinand: Disitulah Politik akan Sangat Panas

"Kegiatan keramaian juga selalu kita cegah, jangan sampai terjadi penuluran dari orang yang belum terdeteksi, karena masih banyak yang belum terdeteksi," ungkapnya..

Terakhir, Lukman berpesan kepada masyarakat untuk selalu disiplin menerapkan protokol kesehatan (Prokes) sehingga mata rantai penyebaran Covid-19 dapat diputus.***

Halaman:

Editor: Babah Pram

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x