Ketua Komisi VIII DRR: Kita Meminta Pemerintah Memboikot Produk Israel

- 19 Mei 2021, 16:00 WIB
Ketua Komisi VII DPR RI, Yandri Susanto. Buntut dari konflik panjang Israel dan Palestina, Pemerintah Indonesia didesak untuk melakukan pemboikotan terhadap semua produk Israel.
Ketua Komisi VII DPR RI, Yandri Susanto. Buntut dari konflik panjang Israel dan Palestina, Pemerintah Indonesia didesak untuk melakukan pemboikotan terhadap semua produk Israel. /PMJ News

POTENSI BISNIS - Ketua Komisi VIII Dewan Perwakilan Rakyat RI, Yandri Susanto menyampaikan, serangan yang dilakukan negara Israel ke Palestina sangat tidak mencerminkan kemanusiaan.

Yandri sangat mengutuk keras dan mengecam agresi militer Israel, terhadap Palestina di Jalur Gaza yang telah berlangsung lama, terbaru beberapa pekan lalu.

Menurutnya, aksi tersebut sangat tidak mencerminkan adab kemanusiaan sama sekali.

Baca Juga: IOC Sebut Olimpiade Tokyo akan Aman Dilakukan, Meski Ada Pihak yang Menentang

"Dari kejadian itu, banyak sekali korban yang berjatuhan khusunya bagi warga Palestina," katanya dikutip dari Antara, Kamis 19 Mei 2021.

Yandri mengungkapkan, jika aksi Israel itu patut dijadikan musuh bersama oleh seluruh dunia.

Di samping itu, Yandri pun meminta pemerintah agar tidak membuka hubungan diplomatik dengan Negara Israel.

Baca Juga: Jokowi: Konstruksi Tol Pekanbaru-Bangkinang Telah Mencapai 65,60 %, Target Rampung Desember 2021

"Tidak ada kompromi dengan Israel sampai kapan pun," tegasnya.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x