Hubert Henry 'Boomerang' meninggal dunia, Roy Jeconiah: Selamat Jalan Bro

- 24 April 2021, 14:04 WIB
Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Pemain bass Band Rock Boomerang Hubert Henry Limahelu meninggal dunia pada Sabtu, 24 April 2021.
Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Pemain bass Band Rock Boomerang Hubert Henry Limahelu meninggal dunia pada Sabtu, 24 April 2021. /tangkapan layar Instagram @boomerang_official/


POTENSI BISNIS - Kabar duka datang dari dunia musik Tanah Air. Pemain bass Band Rock Boomerang Hubert Henry Limahelu meninggal dunia pada Sabtu, 24 April 2021.

Hubert Henry Limahelu meninggal di usia 54 tahun di Surabaya, Jawa Timur.

Kabar duka tersebut dibagikan oleh akun Instagram Roy Jeconiah Oficial. Dalam unggahannya, mantan vokalis Boomerang itu mengucapkan salam perpisahan dan mendoakan keluarga yang ditinggalkan.

Baca Juga: Abuya Uci Wafat, Ratusan Pelayat Terus Berdatangan ke Rumah Duka

"Selamat jalan bro Boomerang, Hubert Henry Limahelu, doa terbaik untuk istri, anak dan keluarga yang ditinggalkan. May you rest in peace my dear friend," tulis Roy Jeconiah di akun Instagram @jecovoxband. Sabtu, 24 April 2021, dikutip PotensiBisnis.com.

Selain itu, lewat akun Instagram resmi, grup band Boomerang juga menyampaikan kabar duka dan salam perpisahan mereka.

"Selamat Jalan Hubert Henry Limahelu. Semua #Kisah dan Karyamu Akan Selalu menjadi Warna Untuk Kami Semua. Semoga #Kembali dalam Lindungan Tuhan Di Surga. Doa Kami Kami Akan Selalu Menyertai," tulis akun Instagram Boomerang_Offical, Sabtu, 24 April 2021.

Sebelumnya, pada 14 April, kondisi Hubert Henry mengalami krisis karena pecah pembuluh darah di otak. Kemudian Hubert Henry pun dilarikan ke rumah sakit di Surabaya untuk penanganan.  

 Baca Juga: Jadi Tersangka Kasus Suap Penyidik KPK, Wali Kota Tanjungbalai Syahrial Dibawa ke Jakarta

Kondisi tersebut mengaharuskan sang pemain pass menjalani operasi sedot cairan di bagian kepala dan dirawat di ruang ICU rumah sakit tersebut.

Berselang beberapa hari kemudian, mantan personil Boomerang di antaranya Farid Martin dan John Paul serta sejumlah musisi termasuk Take Over band, Andi Babas, dan Ezra Simanjuntak menggelar acara "bergerak Bersama" untuk menggalang dana untuk pengobatan Hubert Henry.

Namun, pada Sabtu, 24 April 2021 pukul 08.15 WIB Hubert Henry dikabarkan wafat.

Seperti yang diketahui Boomerang merupakan kelompok musik rock papan atas Indonesia asal Surabaya.

Baca Juga: Jelang Leg Kedua Final Piala Menpora 2021, Persib Mulai Lakukan Latihan Setibanya di Solo

Hubert Henry mendirikan Boomerang pada 1994 bersama Ivan dan Roy yang disusul masuknya Faris pada tahun 1995.

Hubert Henry merupakan sosok penting dalam grup band Boomerang karena banyak berkontribusi dalam menciptakan lagu.

Namun, pada tahun 2005 dan 2010 Roy dan Ivan hengkang dari band Boomerang. Selanjutnya Hubert Henry dan Farid menjadi tulang punggu Boomerang bersama dengan personil baru.***

Editor: Babah Pram

Sumber: Instagram @movreview


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x