Viral di Bekasi Warga Pamerkan Baliho Habib Rizieq, Netizen: Pasang yang Banyak Biar Kepanasan

- 19 April 2021, 19:51 WIB
Warga bekasi memasang baliho bergambar foto Habib Rizieq Shihab. Diduga pemasangan baliho terjadi di Bekasi.
Warga bekasi memasang baliho bergambar foto Habib Rizieq Shihab. Diduga pemasangan baliho terjadi di Bekasi. /Twitter /@rosidinbrawija3

POTENSI BISNIS - Video viral beberapa orang warga memamerkan foto Habib Rizieq Shihab di wilayah Bekasi, Jawa Barat.

Pemasangan baliho ini direkam warga, dan terdengar berbagai kalimat kepada sesama warga.

Video amatir itu diunggah akun Twitter @rosidinbrawija3.

Baca Juga: Waduh, Es Cincau Mendadak Viral Gara-gara Ini, Netizen: Penjual gak Mau Rugi

Baca Juga: Geek Fam Juara PUBG Mobile Pro League Indonesia Season 3

Baca Juga: Jadwal Acara TV Selasa 20 April 2021: The Expendables di Trans TV dan Uttaran di ANTV

Unggahan video tersebut mendapat sekitar 17.800 tayangan, 1.920 disukai, dan 51 komentar pengguna Twitter.

"Sudah naik banner Habib Rizieq, sudah terpasang."

"Semua aliansi ormas Kota Bekasi," kata seorang pria dalam unggahan video amatir tersebut.

Berdasarkan informasi, pemasangan baliho Habib Rizieq tersebut diduga dilakukan pada sekitar kawasan Bekasi.

Baca Juga: THR PNS, TNI dan Polri Diberikan Sebelum Lebaran Idulfitri 2021, Kata Airlangga

"Baliho IBHRS terpasang lagi di Bekasi," tulis akun Twitter @rosidinbrawija3, sebagaimana dikutip pada Senin, 19 April 2021.

Hingga berita ini diturunkan, informasi mengenai latar tempat pemasangan baliho tersebut masih belum diketahui.

Adapun pemasangan baliho tersebut diduga dilakukan pada hari Minggu, 18 April 2021 kemarin malam.

Selain itu, pemasangan baliho tersebut diduga dilakukan mengingat lanjutan gelaran sidang Habib Rizieq yang akan dilaksanakan hari ini, Senin, 19 April 2021.

Sebagai informasi, Habib Rizieq didakwa terkait dugaan kasus pelanggaran protokol kesehatan Covid-19 usai menggelar acara Maulid Nabi di Petamburan pada November 2020 lalu dan dugaan penyebaran berita bohong terkait tes swab di RS Ummi.

Terkait pemasangan baliho tersebut, sejumlah warganet memberikan sambutan hangat.

"Alhamdulillah. Semoga yang lainnya menyusul terpasang di daerah masing-masing," tulis akun Twitter @IChakil.

"Pasang yang banyak, biar mereka kepanasan," tutur akun Twitter @ReadOneReborn.

"Perlawanan atas kezaliman sudah dimulai," ucap akun Twitter @Mbahsobirin.

"Maju tak gentar, tegakan panji-panji Islam," ujar akun Twitter @lutfieltf.

"Bekasi bukan kaleng-kaleng," kata akun Twitter @Ayudha_Kedir1.***

Artikel ini telah tayang di bekasi.pikiran-rakyat.com berjudul: Baliho Habib Rizieq Terpasang Lagi di Bekasi Viral di Medsos, Warganet: Bekasi Bukan Kaleng-kaleng

 

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x