Kini Registrasi dan Penjadwalan Vaksinasi Lebih Mudah, Kunjungi Laman vaksin.loket.com

- 23 Maret 2021, 13:05 WIB
Ilustrasi Vaksinasi.
Ilustrasi Vaksinasi. /Pixabay/Kafuhlert.

POTENSI BISNIS - Pelaksanaan program vaksinasi Covid-19 di Indonesia sudah dimulai sejak 13 Januari 2021. Saat ini pelaksanaanya telah sampai pada tahap kedua bagi kelompok lanjut usia (lansia) dan petugas pelayanan publik.

Khusus bagi kelompok masyarakat lansia yang berdomisili di Jakarta Selatan dan memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP), kini dapat melakukan registrasi dan penjadwalan vaksinasi Covid-19 secara online melalui laman https://vaksin.loket.com.

Baca Juga: Terungkap! Ternyata Ini Motif Dibalik Aksi Ustadz Gondrong Pengganda Uang di Bekasi

Selain memudahkan registrasi, masyarakat dapat memilih lokasi vaksinasi, menentukan tanggal dan jam kedatangan, serta mengisi data diri sesuai dengan ketentuan.

Setelah melakukan registrasi, LOKET akan mengirimkan e-voucher vaksinasi melalui email.

Ketika mendaftar, calon penerima vaksin perlu memastikan nama mereka sudah terdaftar sebagai penerima vaksinasi di laman https://pedulilindungi.id/ dan membawa KTP ketika ke lokasi vaksin.

Baca Juga: Resmi Ganti Nama, Berikut Kumpulan Fakta Menarik Serda Manganang

Pada hari H vaksinasi, petugas akan membantu verikasi e-voucher sebelum peserta mengikuti proses vaksinasi selanjutnya.

Layanan registrasi dan penjadwalan daring vaksinasi Covid-19 merupakan kerja sama Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dengan sektor swasta.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x