Prabowo Subianto: Misi Kemanusiaan Makanan untuk Anak-Anak Indonesia, Termasuk Aceh dan Sumbar

- 10 Mei 2024, 13:00 WIB
Presiden terpilih Prabowo Subianto mengambil momen untuk menggarisbawahi visi kemanusiaan dan komitmennya.
Presiden terpilih Prabowo Subianto mengambil momen untuk menggarisbawahi visi kemanusiaan dan komitmennya. /YouTube/PAN TV

POTENSI BISNIS - Di tengah sorotan Pilpres 2024, Presiden terpilih Prabowo Subianto mengambil momen untuk menggarisbawahi visi kemanusiaan dan komitmennya terhadap kesejahteraan seluruh rakyat Indonesia.

Meski tidak meraih dukungan mayoritas di Aceh dan Sumatera Barat, Prabowo menegaskan bahwa janji-janjinya akan tetap menjadi prioritas dalam masa kepemimpinannya yang akan datang.

"Dan beri kita waktu, beri kita 3 tahun, 4 tahun kita akan buktikan rakyat yang tidak memilih kita, kita akan buktikan kita membawa kebaikan kesejahteraan untuk seluruh rakyat Indonesia," kata Prabowo dalam pidatonya pada acara Rakornas PAN di Jakarta, Kamis malam, 9 Mei 2024.

Baca Juga: TRAILER Cinta Tanpa Karena 10 Mei 2024: Anggun Histeris Sava dan Agni Diculik, Ghani Kehilangan Jejak Penjahat

Prabowo secara khusus menyebutkan Aceh dan Sumatera Barat, dua provinsi di mana dukungan terhadap pasangannya tidak terwujud.

Namun, hal ini tidak menghalangi tekadnya untuk menyatukan dan mensejahterakan seluruh negeri.

"Kalau saya katakan kita harus kasih makan untuk semua anak-anak kita termasuk yang di Aceh, termasuk yang di Sumatera Barat. Saya akan buktikan bersama seluruh barisan kita, akan buktikan bahwa anak-anak Aceh, anak-anak Sumatera Barat tidak akan ketinggalan, kita akan mengangkat mereka, kita akan membela mereka, kita akan mensejahterakan seluruh rakyat Indonesia," ucapnya.

Salah satu poin penting dalam janji-janji kampanyenya adalah program kemanusiaan yang melibatkan ketersediaan makanan bagi anak-anak di sekolah.

Baca Juga: Hati-Hati! Masalah Pernapasan Berisiko Tinggi Dialami oleh Anak di Perkotaan, Begini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Mutia Tresna Syabania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah