Jadwal Timnas U-19 Indonesia Pertandingan Persahabatan Melawan Bulgaria, Kroasia dan Arab Saudi

- 2 September 2020, 17:19 WIB
Skuad Timnas Indonesia saat menjalani latihan perdana di Kroasia pada 31 Agustus 2020.
Skuad Timnas Indonesia saat menjalani latihan perdana di Kroasia pada 31 Agustus 2020. /PSSI/

POTENSI BISNIS - Timnas U-19 Indonesia kini berada di Kroasia sedang menjalani beberapa sesi latihan mejelang sejumlah pertandingan persahabatan persiapan Piala AFC 2020.

International Friendly Match Timnas U-19 dijadwalkan pertama akan menghadapi Bulgaria U-19.

Hal ini dilakukan untuk menguji dan mengevaluasi kesiapan dari skuad Tim Garuda Muda Indonesia di ajang Piala AFC yang digelar pada Oktober 2020 mendatang di Uzbekistan.

Baca Juga: BLT Rp600 Ribu Segera Cair untuk Syaratnya Menaker Beri Pesan Ini

Kondisi pemain timnas di Kroasia saat ini juga sedang dalam performa yang baik dan tidak mengalami kendala selama latihan ringan.

"Saat ini kondisi pemain baik-baik saja dan tidak ada masalah." ujar Shin Tae-yong dikutip dari laman resmi PSSI.

Semula dijadwalkan Timnas U-19 Indonesia akan menjalani turnamen untuk melawan Timnas U-19 Kroasia, Bulgaria dan Arab Saudi. Namun terdapat perubahan.

Baca Juga: Biar Kuota Gratis Terpakai, Berikut Rekomendasi Provider yang Memiliki Koneksi Kencang

Berikut merupakan jadwal Timas U-19 di International Friendly Match jelang Piala AFC 2020:

a. 5 September 2020 Timnas U19 Indonesia vs Bulgaria

b. 8 September 2020 Timnas U19 Indonesia vs Kroasia

c. 11 September 2020 Timnas U19 Indonesia vs Arab Saudi.

Setelah mengikuti semua pertandingan di atas, maka Timnas U-19 Indonesia masih akan berada di Kroasia hingga akhir September 2020 untuk melawan beberapa tim lain.

Baca Juga: Jadwal Timnas U-19 Berubah, Garuda Muda Indonesia akan Diuji Tim Bulgaria, Arab Saudi dan Kroasia

Baca Juga: Kurang dari Satu Bulan Liga 1 Bergulir, GBLA Disiapkan sebagai Kandang Maung Bandung

Dikatakan Ketua Umum PSSI ada dua negara dan satu klub yang jadi lawan timnas, yakni Qatar, Bosnia dan Herzegovina, serta Dinamo Zagreb.

"Total ada 6 tim yang akan melawan Timnas U-19 Indonesia sepanjang di Kroasia," kata Mochamad Iriawan.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x