Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah di OTT KPK Usai Melantik 11 Kepala Daerah

- 27 Februari 2021, 10:37 WIB
Ilustrasi KPK.
Ilustrasi KPK. /Pikiran-Rakyat.com/Amir Faisol/

Sebelumnya, Nurdin Abdullah melantik setidaknya 11 Kepala Daerah di Sulawesi Selatan yang terpilih dalam kontestasi Pilkada Serentak 2020.

"Pada Hari ini, Jumat, 26 Februari 2021, saya Gubernur Sulawesi Selatan atas nama Presiden Republik Indonesia dengan resmi melantik," kata Nurdin Abdullah sebagaimana dilihat dalam tayangan video di laman facebook atas nama dirinya.

Baca Juga: Ramalan Zodiak 27 Februari 2021: Capricorn, Aquarius, Aries dan Pisces Cobalah Untuk Intropeksi  

Nurdin Abdullah bahkan meminta sumpah setidaknya 11 Kepala Daerah dalam pelantikan tersebut.

"Demi Allah saya bersumpah," ujarnya kemudian diikuti oleh seluruh Kepala Daerah di Sulawesi Selatan dalam pelantikan tersebut.

"Bagi yang beragama kristen. Demi Tuhan saya berjanji," ujarnya yang kemudian diikuti oleh Kepala Daerah yang beragama kristen.

Baca Juga: Densus 88 Amankan 12 Terduga Teroris di Jawa Timur, Humas Polri: Penyelidikan Masih Dilakukan

Nurdin Abdullah kemudian melanjutkan agar seluruh Kepala Daerah turut mengikuti kata-kata dalam sumpah jabatan yang dia bacakan.

"Harap mengikuti dan mengulangi kata-kata saya," ujarnya.

"Bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya," katanya kemudian serentak diikuti oleh 11 Kepala Daerah yang baru saja dilantik usai memenangkan Pilkada Serentak 2020.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Pikiran Rakyat


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah