UPDATE 6 Laskar FPI Didor, Komnas HAM 'Pelototi' 8.000 Video: Kronologi Lebih Lengkap dari Polri

- 7 Januari 2021, 10:55 WIB
Dokumentasi. Sebuah adegan di titik lokasi keempat dalam rekonstruksi penembakan anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek. /
Dokumentasi. Sebuah adegan di titik lokasi keempat dalam rekonstruksi penembakan anggota FPI di jalan Tol Jakarta-Cikampek. / /


POTENSIBISNIS.COM - Terbaru mengenai kasus yang menewaskan 6 Laskar Front Pembela Islam (FPI) dari Komnas HAM.

Komnas HAM mengklaim telah memeriksa 8.000 lebih video dan ribuan tangkapan layar yang mewakili beberapa titik di lokasi kejadian Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

Seluruh video tersebut sedang "dipelototi" kembali dan didalami oleh para penyelidik Komnas HAM.

Baca Juga: Ternyata, Ini yang akan Dilakukan Komnas HAM Setelah Dapat Rekaman CCTV Penembakan 6 Laskar FPI

Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) melakukan finalisasi laporan peristiwa dugaan bentrok yang menyebabkan kematian enam orang laskar Front Pembela Islam (FPI) di Jalan Tol Jakarta-Cikampek.

"Dari berbagai tahapan kerja, Tim Penyelidikan Komnas HAM RI, saat ini sedang dalam tahap finalisasi laporan peristiwa kematian enam laskar khusus FPI," ujar Ketua Tim Penyelidikan dan Pemantauan Komnas HAM, Choirul Anam dalam keterangannya di Jakarta pada Rabu, 6 Januari 2021.

Seperti dikutip PotensiBisnis.com dari Antara, Choirul Anam menuturkan, satu di antara bagian dari finalisasi laporan tersebut adalah memastikan kembali sejumlah video dan gambar tangkapan layar yang telah diperoleh dari beberapa pihak, di antaranya dari saksi yang dimintai keterangan.

Baca Juga: Kasus Enam Laskar Khusus FPI, Komnas HAM Terima Rekaman CCTV dari Jasa Marga untuk Hal Ini

Dari 8.000 lebih video dan ribuan tangkapan layar yang mewakili beberapa titik, ujar dia, seluruhnya sedang diamati kembali dan didalami oleh para penyelidik Komnas HAM.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x