Manfaat Besar Mengkonsumsi Tahu Bagi Kesehatan, Satu Diantaranya Mengurangi Resiko Kanker Payudara

- 19 Juni 2021, 10:20 WIB
Ilustrasi. Tahu menjadi asupan makanan populer di mana, selain rasa yang enak, olahan kedelai ini bergizi dan harganya terjangkau.
Ilustrasi. Tahu menjadi asupan makanan populer di mana, selain rasa yang enak, olahan kedelai ini bergizi dan harganya terjangkau. /Tangkapan Layar Twitter.com/Devina Hermawan

Menurut penelitian yang diterbitkan dalam Cancer Research, menemukan bahwa wanita yang mengkonsumsi produk kedelai setidaknya sekali seminggu mengurangi risiko terkena kanker payudara sebesar 48 hingga 56 persen.

2. Menurunkan kolesterol

Newgen menunjukkan penelitian yang mengatakan isoflavon kedelai tahu dapat membantu mengurangi kadar kolesterol LDL.

Ketika kolesterol LDL (jahat) menjadi terlalu tinggi, itu dapat meningkatkan risiko terkena masalah jantung termasuk stroke.

Oleh sebab itu, konsumsilah tahu secara rutin agar tubuh menjadi lebih sehat dan bugar.

3. Membentuk antibodi

Protein tinggi yang terdapat pada tahu ternyata dapat membentuk antibodi sehingga tubuh tidak mudah diserang penyakit.

4. Mengurangi gejala menopause

Newgen menjelaskan bahwa makanan kedelai, termasuk tahu, mengandung fitoestrogen, yang mungkin berperan dalam mengatasi hot flashes dan gejala menopause lainnya.

Sebuah analisis dari 19 penelitian, yang diterbitkan di Menopause, menemukan bahwa suplemen dengan isoflavon kedelai secara efektif mengurangi keparahan hot flashes yang disebabkan oleh menopause lebih dari 26 persen.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Mantrasukabumi.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x