Ditahan Imbang Persela di Pekan 27 Liga 1, Pelatih Persib Keluhkan Hal Ini

- 26 Februari 2022, 06:15 WIB
Ditahan Imbang Persela di Pekan 27 Liga 1, Pelatih Persib Keluhkan Jadwal Padat, simak selengkapnya dalam artikel ini
Ditahan Imbang Persela di Pekan 27 Liga 1, Pelatih Persib Keluhkan Jadwal Padat, simak selengkapnya dalam artikel ini /Persib

POTENSI BISNIS - Pertandingan Persib vs Persela Liga 1 2021-2022 pekan 27 di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada Jumat, 25 Februari malam WIB berakhir dengan skor satu sama.

Pelatih Persib Robert Alberts menyampaikan, anak asuhnya diterpa kekalahan kala ditahan imbang 1-1 oleh Persela, yang mempengaruhi penampilan para pemain.

Sebelum menghadapi Persela, skuad Maung Bandung terlebih dahulu menjalani pertandingan tunda kontra PSM Makassar, yang hanya memiliki jeda dua hari.

Baca Juga: Hasil Liga 1 2021-2022 Persib Harus Rela Berbagi Poin dengan Persela Lamongan

"Persib memulai pertandingan ini dengan cukup sulit karena kami baru bermain pada 22 Februari lalu. Sedangkan Persela menjalani laga terakhirnya pada tanggal 18. Sehingga mereka punya waktu satu pekan," kata Robert setelah pertandingan.

Meski begitu, Robert memastikan para pemainnya sudah berusaha sebaik mungkin untuk bisa membawa tim keluar sebagai pemenang.

Selain kerja keras, pasukan Maung Bandung juga menunjukkan kegigihan selama pertandingan untuk memenangkan laga.

"Pemain belum sepenuhnya pulih meski kami sudah berusaha sebaik mungkin. Saya senang dengan hasrat yang dimiliki para pemain. Tapi apapun yang kami lakukan, pemain tidak bisa keluar dari kelelahan," terangnya.

Baca Juga: Klasemen Liga 1 Sementara, Posisi Persib Terancam Usai Ditahan Imbang Persela Lamongan

Hasil tak sesuai harapkan didapatkan Persib ketika hasil imbang melawan Persela Lamongan, dan itu jadi pelajaran berharga bagi pemain.

Pemain Persib, Esteban Vizcarra mengaku jika sejumlah hal membuat timnya sulit menjalani pertandingan malam ini (Jumat, 25 Februari 2022).

Bukan hanya hujan yang membuat lapangan berat, jarak pertandingan membuat tim tidak ideal menjalani pemulihan kondisi.

"Mungkin juga karena lapangan juga berat, tapi itu juga bukan alasan," kata Esteban, dikutip dari laman Persib.

Baca Juga: Cukup 10 Menit Mengisi Daya, Samsung Galaxy S22 Ultra 5G Mampu Rekam Video Selama 50 Menit

Pemain bernomor punggung 10 tersebut menilai, ia dan teman-temannya belum cukup baik dalam membongkar pertahanan lawan. Persela tampil dengan strategi bertahan dan mengandalkan serangan balik.

"Mereka juga bermain bertahan dan mengandalkan serangan balik. Mungkin kita juga kurang di lini depannya, mungkin terburu-buru. Tapi ini jadi pelajaran buat pertandingan kedepannya," ucapnya.

Skuad Maung Bandung terlebih dahulu tertinggal lebih dahulu ketika Radiansyah melesakkan bola ke gawang yang dijaga oleh Teja Paku Alam.

Sementara gol Persib Bandung, diciptakan oleh David da Silva ketika menerima sepakan pojok dari Zalnando yang berhasil menyarangkan bola ke gawang Persela.

Kini Persib Bandung pun masih berada di peringkat ketiga dengan koleksi 54 poin dari hasil 27 pertadingan, memiliki selisih 3 angka dari Bali United.

Sedangkan, Persela Lamongan masih berada di posisi ke-17 dengan koleksi 20 poin dari hasil 27 pertandingan.

Kemudian Persib Bandung akan berhadapan dengan Persija Jakarta, yang dijadwalkan akan berlangsung pada 2 Maret 2021.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah