Timnas U-23 Indonesia: Uji Tanding Lawan Tajikistan Hal Ini yang Ditargetkan Shin Tae-young

- 19 Oktober 2021, 05:57 WIB
Timnas U-23 Indonesia berencana melakoni uji tanding dengan Tajikistan U-23, Selasa 19 Oktober 2021 malam nanti. Ini target Shin Te-yong
Timnas U-23 Indonesia berencana melakoni uji tanding dengan Tajikistan U-23, Selasa 19 Oktober 2021 malam nanti. Ini target Shin Te-yong /Instagram.com/@pssi/

"Jadi kami melihat bagaimana pemain mengerti dan memahami taktik dan gaya permainan yang kami inginkan," lanjutnya.

Meski begitu, pelatih asal Korea Selatan tersebut mengingatkan pemain untuk berhati-hati dalam bermain di lapangan sintetis.

Karena stadion tempat uji coba dan pertandingan Kualifikasi Piala AFC U-23 2022 melawan Australia menggunakan rumput sintetis.

"Fokus kami memang pertandingan melawan Australia. Semoga di pertandingan besok pemain tidak ada yang cedera. Meski begitu pemain harus bekerja keras dan berjuang pada laga uji coba," imbuhnya.

Baca Juga: Ikatan Cinta 19 Oktober 2021: Aldebaran Berhasil Temukan Denis Setiano Sampai Teror Terungkap

Skuad Garuda yang sudah berada di Tajikistan sejak 14 Oktober 2021 ini pun juga sudah adaptasi cuaca, selain mematangkan strategi. 

"Saat ini para pemain terus kami matangkan dalam latihan dengan tempo tinggi. Kondisi pemain sudah oke semua," ungkapnya.

"Kami terus beradaptasi dengan lapangan, karena rumput yang dipakai pertandingan nanti itu sintetis," lanjutnya Shin Tae-yong.

Pelatih asal Korea Selatan tersebut menambahkan bahwa proses adaptasi di rumput sintetis seperti seperti feeling passing, gerakan balik badan, kontrol bola di lapangan tersebut.

 

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah