Christiano Ronaldo Lewati Rekor Pemain Tertajam di Dunia Usai Bawa Juventus Juara

21 Januari 2021, 14:20 WIB
Luar Biasa! Kalahkan Pele dan Josef Bican, Christiano Ronaldo Menjadi Pencetak Gol Tersubur di Dunia dengan 760 gol /https://twitter.com/Cristiano/

POTENSIBISNIS - Megabintang, Christiano Ronaldo menjadi pemain penting dalam pencapaian Juventus rebut trofi Supercoppa Italia.

Juventus berhasil membekuk Napoli dengan kemenangan 2-0 di laga final supercoppa Italia.

Ronaldo membuka gol kemenangan Juventus di laga tersebut.

Baca Juga: Presiden Jokowi Beri Ucapan Selamat pada Joe Biden dan Kamala Harris

Berlangsung di Stadion Mapei, pada Kamis 21 Januari 2021 dini hari tadi, Christiano Ronaldo tercipdta di menit ke-64.

Sepakan keras dari jarak dua meter, bersarang tepat di depan gawang napoli.

Gol kedua tercipta di penghujung pertandingan oleh Alvaro Morata di menit ke-90+5.

Goal Alvaro Morata memastikan kemenangan Juventus vs Napoli di Final Supercoppa Italia.

Baca Juga: Wagub Uu Ungkap Penyebab Banjir dan Longsor di Jabar, Minta Tinjau Ulang Izin Pertambangan

Klub yang berjuluk Nyonya Besar itu berhasil menorehkan sejarah sebagai peraih trofi Piala Super Italia ke9.

Pencapaian terakhir Juventus di Supercoppa Italia yakni di tahun 2018.

Sebelumnya Juventus juga pernah meraih podium teratas di tahun 1995, 1997. 2002. 2003, 2012, 2015.

Pencapaian Christiano Ronaldo di Juventus memang patut diacungi jempol, pasalnya bersama Juventus ia telah berhasil menyumbangkan empat trofi sekaligus.

Ronaldo berhasil membawa Juventus raih dua trofi Liga Italia dan dua trofi Piala Super Italia atau Supercoppa Italia

Jika diperinci, pria berjuluk CR7 itu berkontribusi ketika Juve meraih dua trofi Liga Italia dan dua trofi Piala Super Italia.

Christiano Ronaldo terbukti mampu lewati torehan sejumlah pemain besar dunia, yakni Josef Bicran.

Baca Juga: Presiden AS Joe Biden: Wajibkan Masyarakat Jaga Jarak dan 100 Hari Kenakan Masker

Josef Bican merupakan sosok pemain yang mampu menorehkan 759 gol sepanjang kariernya bersama klub maupun timnas Austria.

Torehan dan pencapaian tersebut, akhirnya berhasil terpecahkan akibat goal Ronaldo ke gawang Napoli di laga Final Supercoppa Italia tadi malam.

Ronaldo kini mengoleksi 760 gol berkat bermain untuk klub maupun timnas Portugal.

Berikut rincian gol Cristiano Ronaldo sepanjang karier sepak bola profesionalnya:

Sporting Lisbon - 5 gol (31 pertandingan)

Manchester United - 118 gol (292 pertandingan)

Real Madrid - 450 gol (438 pertandingan)

Juventus - 85 gol (108)

Timnas Portugal - 102 gol (170).***

Editor: Rahman Agussalim

Tags

Terkini

Terpopuler