Resmi Pengumuman Lolos Prakerja Gelombang 9, Link Cara Cek Apakah Lolos atau Tidak

- 25 September 2020, 05:00 WIB
Tangkap layar instagram pengumuman prakerja gelombang 9
Tangkap layar instagram pengumuman prakerja gelombang 9 /Instagram/prakerja.go.id/

 

POTENSI BISNIS - Kartu Prakerja gelombang 9 resmi diumumkan Kamis 25 September 2020, pukul 22.00 WIB Kemarin.

Penerima sebanyak 800.000 orang yang lolos, jumlah masih sama dengan jumlah peserta pada gelombang sebelumnya.

Cara mengecek lolos atau tidak melalui dashboard Kartu Prakerja. 

Pada tanggal pengumuman seleksi Gelombang 9 pendaftar bisa login ke akun Kartu Prakerja di https://www.prakerja.go.id/. 

Baca Juga: BLT BPJS Ketenagakerjaan Tahap 4 Cair, Namun ada 5 Hal yang Bisa Menjadi Kendala Seperti Berikut Ini

Lalu cek dashboard akun Kartu Prakerja (dashboard Kartu Prakerja). 

Jika lolos seleksi gelombang, pendaftar juga akan menerima notifikasi kelolosan melalui SMS.

Selain itu, pendaftar juga dapat melihat nomor Kartu Prakerja dan status saldo pada dashboard akun tersebut.

Baca Juga: Jadwal Prakerja Gelombang 10 Siap Siap Daftar, Kuota Lebih Banyak dari Gelombang Sebelumnya

Jika tidak lolos, pendaftar akan mendapatkan notifikasi pada dasboard akun Kartu Prakerja.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Selamat bagi Sobat yang telah mendapat SMS pengumuman sebagai penerima Kartu Prakerja Gelombang 9! ㅤㅤ ㅤㅤ Berikut ini langkah mengikuti pelatihan dengan Kartu Prakerja: ㅤㅤ 1. Cek dashboard akun Prakerja untuk memastikan dana pelatihan sudah tersedia 2. Bandingkan pelatihan di Bukalapak, Mau Belajar Apa, Pintaria, Pijar Mahir, Sisnaker, Sekolahmu, atau Tokopedia 3. Pilih pelatihan sesuai kebutuhanmu 4. Beli pelatihan dan bayar dengan Nomor Kartu Prakerja 5. Batas waktu pembelian pelatihan adalah 30 hari sejak menerima SMS pengumuman. Bila lewat dari waktu tersebut, maka kepesertaan akan dicabut Bantuan Kartu Prakerja tidak diberikan dalam bentuk kartu fisik. Karena itu, Sobat akan mendapatkan Nomor Kartu Prakerja yang dapat digunakan untuk membeli pelatihan. Jangan lupa, jaga kerahasiaan Nomor Kartu Prakerja milik Sobat, ya! ㅤㅤㅤㅤ Saat ini, kami sedang mengirimkan dana ke akun Prakerja Sobat secara bertahap. Bila dananya belum tersedia, silakan cek kembali akun Prakerja Sobat secara berkala, ya. ㅤㅤ ㅤㅤ Pastikan Sobat memilih pelatihan dengan seksama karena kesempatan Sobat untuk mengikuti program Kartu Prakerja hanya satu kali, lho. Jadi, pilih pelatihan dengan bijak, ya! ㅤㅤ ㅤㅤ #SiapDariSekarang

A post shared by Kartu Prakerja (@prakerja.go.id) on

 

Jika tidak lolos, akan ada notifikasi “Tidak Lolos” pada dashboard akun Kartu Prakerja.

Pendaftar tidak perlu memasukkan semua data lagi untuk pendaftaran ulang.

Jika gagal seleksi Gelombang karena kuota habis, pendaftar dapat mengikuti seleksi Gelombang 10 sebagai gelombang terakhir

Baca Juga: BPJAMSOSTEK Terus Sosialisasikan Program Penyesuaian Iuran dengan Diskon 99 Persen

Selain itu, jika anda dinyatakan lolos prakerja gelombang 9 dilansir dari Instagram @prakerja.go.id peserta di imbau untuk segera membeli paket pelatihan. 

Untuk batas pembeliannya selama 30 hari sejak diumumkan kemarin.***

Editor: Rahman Agussalim

Sumber: Potensi Bisnis


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x