Respon Umpatan Prabowo 'Air Susu Dibalas Air Tuba', Anies Baswedan: Kenapa Tidak Diungkapkan Saat Debat?

- 13 Januari 2024, 12:00 WIB
Anies Baswedan saat Debat Capres 2024
Anies Baswedan saat Debat Capres 2024 /@aniesbaswedan/Twitter

POTENSI BISNIS - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, menanggapi pernyataan capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, yang menyebut peribahasa "air susu dibalas air tuba".

Anies mempertanyakan mengapa pernyataan itu tidak disampaikan saat debat Pilpres ketiga.

Dalam pernyataannya di Pananggahan, Barus Utara, Tapanuli Tengah, Sumatera Utara, Jumat 12 Januari 2023, Anies mengatakan, jika debat berjalan baik, seseorang pasti akan tenang setelahnya.

Baca Juga: CATAT! Jadwal Pencairan Bansos BPNT Januari 2024, Berikut Nama Daerah yang akan Cair Duluan

Ia mempertanyakan mengapa semua yang diucapkan setelah debat tidak dilontarkan saat debat.

"Kalau debatnya berhasil, pasti tenang habis debat. Nggak usah (menjelekkan). Dan semua yang diungkapkan setelah debat pertanyaannya, kenapa tidak diungkapkan saat debat?" tanya Anies.

Anies juga menyebut, jika ada keberatan, sampaikan saat itu juga. Menurutnya, hal itu adalah bagian dari demokrasi yang sesungguhnya.

Baca Juga: Wacana Pemakzulan Jokowi dari Presiden Direspon Gibran: Ya, Monggo...

"Justru menurut saya, inilah pentingnya bagi masyarakat menilai bahwa bagaimana di dalam diskusi semua disampaikan dan, bila ada keberatan, sampaikan saat itu dan itulah kematangan di dalam berdemokrasi," ucapnya.

Halaman:

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x