Isabella Guzman Tikam 151 Kali Ibunya Idap Skizofrenia Paranoid, Curiga Tak Jelas Ini Pengertiannya

- 7 September 2020, 20:46 WIB
Isabella Guzman.
Isabella Guzman. /Youtube/

Robert kemudian menasihati Isabella bahwa sangatlah penting untuk menghormati seseorang yang lebih tua.

Pada awalnya, Robert berpikir bahwa Isabella akan berubah, namun pada akhirnya sang anak justru membunuh ibu kandungnya dengan kejam.

"Dalam percakapan itu, saya pikir saya membuat kemajuan, tetapi jelas saya tidak melakukan apa-apa, karena beberapa jam kemudian, hal ini terjadi," papar Robert.

Skizofrenia Paranoid

Skizofrenia paranoid sebenarnya adalah istilah yang sama dengan skizofrenia tetapi secara spesifik menonjolkan salah satu gejala, yaitu sikap paranoid.

Sikap paranoid yang ditunjukkan akibat delusi ialah keyakinan yang tidak tergoyahkan dari sesuatu yang tidak benar atau tidak berdasarkan realita, yang dialami oleh penderita skizofrenia.

Penderita skizofrenia paranoid memiliki kecurigaan yang tidak beralasan mengenai orang-orang sekitarnya.

Penderita skizofrenia paranoid mengalami kecemasan dan rasa takut akibat delusi yang dialami dan memiliki kesulitan untuk memilah antara yang nyata dan tidak nyata.
Hal ini dapat merusak hubungan penderita skizofrenia paranoid dengan teman dan keluarganya.

Saat penderita skizofrenia paranoid mulai percaya bahwa orang-orang di sekitarnya akan melukainya, penderita akan mulai mengisolasi dirinya dan bahkan tidak ingin keluar dari rumah.

Terkadang penderita juga dapat mengalami halusinasi seperti mendengar suara-suara. Ada suatu stereotip di masyarakat yang mengaitkan kekerasan dengan penderita skizofrenia, tetapi sebenarnya penderita tidak akan melakukan kekerasan kecuali ketika merasa terancam dan marah.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Pikiran Rakyat sehatq.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x