Heroik! Pilot TNI AU Ungkap Tantangan Terbangkan Pesawat Evakuasi WNI dari Afghanistan

- 21 Agustus 2021, 16:10 WIB
Pilot TNI-AU Ungkap Tantangan Terbangkan Pesawat Evakuasi WNI dari Afghanistan
Pilot TNI-AU Ungkap Tantangan Terbangkan Pesawat Evakuasi WNI dari Afghanistan /ANTARA/Dinas Penerangan TNI AU


POTENSI BISNIS - Penerbang Pesawat TNI AU, Mayor Pnb Mulyo Hadi mengungkapkan tantangan yang dihadapi saat evakuasi Warga Negara Indonesia (WNI) di Afghanistan.

Tantangan yang dihadapi Mayor Pnb Mulyo saat menjalani evakuasi WNI diantaranya kerumunan massa terus bertambah di Bandara Hamid Karzai, Kabul dan Bandara Islamabad, Pakistan.

Fungsi navigasi dan pengaturan tidak dapat beroperasi dengan maksimal setelah Taliban melakukan pengambil alihan pemerintahan di Afghanistan.

Baca Juga: Pemerintah Indonesia Evakuasi WNI dari Afghanistan, Menlu Retno Sebut 26 WNI Termasuk Staf KBRI

Baca Juga: Luncurkan Aplikasi Rapor Digital Madrasah, Ini Harapan Kemenag

“Hambatan yang dihadapi terutama adalah data-data terkini dari landasan Bandara Hamid Karzai International, serta kondisi sekitar landasan yang tidak menentu." ujar Mayor Pnb Mulyo sebagaimana dikutip potensibisnis.pikiran-rakyat.com dari Antara Sabtu, 21 Agustus 2021.

Evakuasi 26 WNI dari Afghanistan pada Sabtu, 21 Agustus 2021.
Evakuasi 26 WNI dari Afghanistan pada Sabtu, 21 Agustus 2021. ANTARA/Galih Pradipta

Terjadinya kerumunan masa saat awak pesawat TNI AU sampai di Islamabad menunda penjembutan WNI yang berada di Afghanistan selama 1-2 hari.

"Eskalasi kerumunan massa terjadi ketika awak pesawat sampai di Islamabad sehingga keputusan dari Kementerian Luar Negeri RI menunda penjemputan selama 1-2 hari" tambahnya.

Baca Juga: Jelang Shalat Jumat Pertama, Taliban Desak Persatuan Afghanistan

Halaman:

Editor: Babah Pram

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x