Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Minta Satgas Covid-19 Hentikan Aktivitas Syuting Ikatan Cinta

- 28 Januari 2021, 13:10 WIB
Sinetron Ikatan Cinta
Sinetron Ikatan Cinta /tangkap layar rctiplus.com

Aturan itu wajib dipatuhi oleh siapa dan pihak manapun. Kewajiban menjaga protokol kesehatan, tidak hanya melakukan rapid test antigen saja.

“Saat kegiatan syuting berlangsung, baik pemain atau kru diwajibkan menerapkan Prokes lainnya seperti penggunaan masker,” kata Rudy.

Baca Juga: Kim Seon Ho Sumbang 100 Juta Won untuk Anak Penderita Leukemia

Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) yang telah melakukan kajian dan kesepakatan dengan Satgas Covid-19 Nasional, juga mewajibkan penggunaan masker saat syuting.

Hal itu di atur oleh KPI, karena banyak ditemukannya public figure tidak begitu taat akan protokol kesehatan.

KPI mengatur penggunaan masker adalah standar prokes pengganti face shield.

“Penggunaan face hield telah dinyatakan tidak efektif, sehingga masker menjadi pilihan,” kata Rudy.

Baca Juga: Ini Fasilitas akan Didapatkan Petani Muda Jabar, Ridwan Kamil: Daripada Nganggur Mending Gabung Aja!

Dalam kasus pelanggaran protokol kesehatan yang dilakukan oleh kru dan pemain sinetron Ikatan Cinta, Rudy mengultimatum Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor untuk segera mengambil langkah tegas.

“Kalau melanggar ya tindak, hentikan syuting mereka agar tidak ada penyebaran Covid-19 di Kabupaten Bogor. Karena info yang saya terima, syuting tersebut mengundang masyarakat untuk melakukan kerumunan,” kata Rudy.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x