Saat Jokowi Lebih Percaya Pasang Pengusaha Jadi Menkes, Siapa Sebenarnya Sosok Budi Gunadi Sadikin?

- 23 Desember 2020, 09:05 WIB
Budi Gunadi Sadikin
Budi Gunadi Sadikin /Antara/

POTENSIBISNIS - Ada yang menarik ketika Presiden Joko Widodo (Jokowi) lebih percaya sosok pengusaha menjadi seseorang untuk menjabat posisi Menteri Kesehatan.

Meski tidak lazim, namun Presiden Joko Widodo sudah mengumumkan siapa saja menteri di- reshuffle, ada enam nama baru menggantikan menteri sebelumnya, termasuk jabatan Menteri Kesehatan.

Pengumuman itu disampaikan melalui konferensi pers yang digelar secara virtual di Channel Youtube Sekretariat Presiden, Selasa, 22 Desember 2020.

Baca Juga: Menterinya Sempat 'Tiarap', Jokowi Ungkap Alasan Terawan Dicopot dari Jabatan Menkes

Menteri Kesehatan, Terawan Agus Putranto menjadi satu di antara menteri yang harus dicopot dari jabatannya.

Ia kini digantikan seorang yang bukan berlatar belakang sebagai dokter maupun ahli kesehatan.

Pengganti Terawan adalah Budi Gunadi Sadikin, seseorang yang dikenal sebagai bankir senior. Namanya sangat bersinar di bidang perbankan.

Baca Juga: Petugas Partai Sebut PDIP Tidak Bungkam, Ini Alasan 'Banteng' Masih Kalem Soal Gibran Anak Jokowi

Bahkan, sebelumnya, Budi Gunadi Sadikin merupakan Wakil Menteri BUMN dalam Kabinet Indonesia Maju.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x