Sandiaga Uno Jadi Menteri Parekraf Gantikan Wishnutama, Mantan Anak Buah SBY Komentari Hal Ini

- 22 Desember 2020, 17:20 WIB
Kolase foto, Ferdinand Hutahaean dan Sandiaga Uno
Kolase foto, Ferdinand Hutahaean dan Sandiaga Uno /Instagram.com/@ferdinand_hutahaean/@sandiuno

POTENSIBISNIS - Mantan Politisi Partai Demokrat, Ferdinand Hutahaean, tanggapi terkait masuknya Sandiaga Salahuddin Uno ke Kabinet Indonesia Maju.

Sandiaga Uno kini resmi jadi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf). Sebelumnya, Menparekraf diisi oleh Wishnutama. Kemudian setelah reshuffle, Menparekraf diisi oleh Sandiaga Uno.

Presiden Jokowi resmi mengumumkan Menteri-menteri baru untuk mengisi kekosongan kabinet sore ini, 22 Desember 2020.

Baca Juga: Tri Risma, Sandi, hingga Gus Yaqut Masuk Kabinet, Jokowi: yang Lalu Biarlah Berlalu

Selain nama Sandiaga Uno, terdapat nama-nama baru yang masuk ke Kabinet Indonesia Maju, diantaranya Tri Rismaharini, yang sebelumnya menjabat Wali Kota Surabaya, mengisi posisi Menteri Sosial, dan Yaqut Cholil Quoumas atau akrab disapa Gus Yaqut, yang sebelumnya Ketua Umum GP Ansor periode 2015-2020, sebagai Menteri Agama.

Terkait Sandiaga Uno yang kini resmi menjadi Menparekraf, mantan politisi Partai Demokrat itu pun angkat bicara menanggapi. Ferdinand menganngap bahwa Sandiaga Uno merupakan sosok yang memahami tupoksi Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif.

Hal tersebut disampaikannya melalui cuitan di akun Twitter miliknya hari ini, sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com, 22 Desember 2020.

Baca Juga: Inilah Menteri-Menteri Baru Hasil Reshuffle Kabinet, Terdapat Nama Gus Yaqut dan Tri Rismaharini

"Terimakasih pak @jokowi sdh mengganti menteri yang satu ini dgn sosok yang memahami tupoksi parekraf." tulis Ferdinand dalam akun Twitternya, 22 Desember 2020.

Halaman:

Editor: Abdul Mugni

Sumber: Twitter @FerdinandHaean3


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x