Kualitas Tidur Bantu Cegah Gangguan Kesehatan Mental, Simak Penjelasan Studinya

- 27 Agustus 2023, 16:00 WIB
Ilustrasi tidur. Tidur yang memiliki kualitas baik memiliki potensi untuk menghindari timbulnya gangguan kesehatan mental
Ilustrasi tidur. Tidur yang memiliki kualitas baik memiliki potensi untuk menghindari timbulnya gangguan kesehatan mental /Pixabay/tmeier1964

POTENSI BISNIS - Tidur yang memiliki kualitas baik memiliki potensi untuk menghindari timbulnya gangguan kesehatan mental saat individu dihadapkan pada situasi atau pengalaman yang dipenuhi tekanan.

Pengamatan ini terungkap melalui suatu riset yang dilakukan oleh tim peneliti dari University of York.

Studi tersebut melibatkan lebih dari 600 peserta selama masa pandemi Covid-19 pada tahun 2020.

Baca Juga: Ikatan Cinta Besok, 28 Agustus 2023: Percuma Devan Lancarkan Teror, Mama Rosa Kuat Mental Berkat Sosok Ini

Masa pandemi yang dialami pada tahun 2020 menjadi periode yang penuh dengan tekanan, yang menginduksi adanya tekanan yang berkelanjutan pada sejumlah besar individu.

"Kami menemukan bahwa kualitas tidur yang lebih baik berkaitan dengan lebih rendahnya (kemunculan) gejala depresi dan kecemasan," ujar peneliti sekaligus mahasiswa PhD dari University of York, Emma Sullivan dikutip PotensiBisnis.com dari PMJ News.

Sementara itu, dr. Scott Cairney, seorang Supervisor PhD dari Departemen Psikologi di University of York, memaparkan bahwa manfaat dari tidur yang berkualitas ini akan optimal ketika disertai dengan strategi penanganan yang efektif.

Scott menjelaskan contoh dari strategi penanganan tersebut, yaitu kemampuan untuk melihat aspek positif dari situasi yang berisikan tekanan.

Halaman:

Editor: Mutia Tresna Syabania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x