Jangan Cemas, Berikut 6 Tips Jitu Saat Menghadapi Wawancara Kerja

12 Agustus 2020, 06:35 WIB
Ilustrasi: proses wawancara pekerjaan/ /pixabay/pinterastudio

POTENSI BISNIS - Wawancara kerja memang berkesan menegangkan, sehingga terjadi kecemasan saat akan menghadapi wawancara kerja. Seharusnya kecemasan saat menghadapi wawancara kerja harus anda atasi. Jika tidak, hal inilah justru yang membuat anda gagal saat wawancara kerja.

Wawancara kerja merupakan proses penting saat merekrut calon pekerja. Hal ini dimaksudkan untuk mencari kesesuaian dan kecocokan antara pelamar dan penempatan posisi kerja. 

Berikut kami rangkum beberapa tips jitu saat akan menghadapi wawancara kerja:

1. Persiapkan Mental yang Kuat Sebelum Wawancara Kerja

Hilangkan semua perasaan cemas sebelum melakukan wawancara kerja. Jangan pikirkan hal yang tidak-tidak, seperti takut gagal, takut tidak bisa menjawab dan lain sebagainya. Hal ini justru akan membuat anda semakin cemas, tidak yakin dan grogi. Kebiasaan inilah yang dapat menggagalkan proses wawancara kerja.

Baca Juga: Potensi Bisnis: 5 Tips Sukses Memulai Bisnis Kuliner

Persiapkan mental anda sebelum wawancara, yakinlah bahwa anda mampu melewatinya. Pikirkanlah sesuatu hal yang positif yang dapat membangun semangat dan kesiapan wawancara anda. 

2. Pelajari dengan Maksimal Pekerjaan yang Anda Targetkan

Kecemasan yang ada pada diri anda bisa saja dikarenakan kurangnya wawasan dan pengetahuan yang cukup tentang dunia kerja. Terutama jenis pekerjaan, posisi kerja dan segala macam pekerjaan yang anda targetkan. Hal ini penting untuk anda maksimalkan sehingga anda optimis untuk melanjutkan wawancara. 

3. Datang Lebih Awal Sebelum Mulai Wawancara

Penting untuk anda datang lebih awal ke tempat wawancara. Hal ini berhubungan dengan ketepatan dan kedisiplinan anda dan tentunya akan mempengaruhi penilaian anda. Selain itu, datang lebih awal akan memberikan keleluasaan waktu untuk anda menilai dan menyesuaikan dengan lingkungan sekitar.

4. Perhatikan Bagaimana Penampilan Anda

Penampilan anda juga penting untuk diperhatikan. Pasalnya penampilan akan mempengaruhi penilaian terhadap kepribadian anda yang tentunya akan mempengaruhi hasil dari wawancara kerja. Usahakan berpenampilan menarik perhatian namun tetap sopan dan rapih.

Baca Juga: Penting untuk Anda Perhatikan, Berikut 5 Tips Berpenampilan Menarik Saat Wawancara Kerja

Penampilan anda akan memberikan kesan pertama tentang diri anda saat wawancara kerja. Jadi jangan sampai anda tidak memperhatikan penampilan anda saat akan wawancara kerja.

5. Pembawaan yang Tenang dan Meyakinkan saat Wawancara Berlangsung

Jangan grogi saat anda menjawab pertanyaan wawancara. Jelaskan dengan santai namun tetap memiliki penekanan yang jelas untuk meyakinkan lawan bicara anda. Simak dan perhatikan dengan jelas ketika pertanyaan dilontarkan, sehingga anda bisa menjawab dengan tetap dan tidak keluar dari koridor pertanyaan. 

Perhatikan cara duduk dan gerakan tubuh anda. Jangan menunjukan bahwa diri anda sedang grogi dan cemas. Usahakan posisi duduk anda relax namun tetap terlihat sopan.

Baca Juga: 9 Cara Mengenal dan Meyakinkan Potensi Bisnis yang Anda Miliki

6. Tonjolkan Kelebihan Diri Anda

Hal sangat penting agar memberikan kesan bahwa anda mampu dan siap untuk ditempatkan kerja sesuai dengan yang anda harapkan. Seimbangkan pernyataan anda dengan kelebihan yang anda miliki. Usahakan menutupi kekurangan anda, namun harus seimbang. Jangan sampai berkesan seolah anda banyak menutupi kekurangan.***

Editor: Abdul Mugni

Tags

Terkini

Terpopuler