10 Strategi Bisnis Kuliner, Lakukan Hal Ini Bisa Semakin Terkenal

27 April 2021, 13:46 WIB
Ilustrasi: Bisnis makanan.* /Dok. Novotel Tangerang

POTENSI BISNIS – Strategi bisnis produk makanan atau kuliner sangat penting dilakukan agar bisnis semakin terkenal dan berkembang.

Jika menerapkan strategi dengan benar maka produk kuliner kita akan selalu diingat, dicari dan dibutuhkan oleh konsumen.

Saat ini persaingan bisnis kuliner juga semakin banyak dan kompetitif. Maka strategi bisnis harus dilakukan dengan matang dan terencana.

Baca Juga: Innalillahi, Budayawan PBNU KH Agus Sunyoto Tutup Usia  

Segmentasi pasar kuliner juga sangat banyak, mulai dari anak-anak, remaja hingga dewasa.

Sebelum anda memulai bisnis kuliner, alangkah baiknya anda menguasai strategi bisnis agar usaha yang dibangun nantinya berjalan dengan baik.

Dikutip Potensibisnis.com dari YouTube Handoko Tantra pada Selasa, 27 April 2021. Berikut 10 strategi bisnis kuliner agar bisnis semakin berkembang.

Baca Juga: Pintu Kedatangan WN India Diperketat, Menkes: Lakukan Genom Sequencing

Namun jika produk anda adalah makanan ringan yang kering, maka anda dapat memasarkan ke manapun dan kapanpun sesuai dengan tanggal kadaluarsa makanan tersebut.

1. Perhatikan kemasan

Kemasan adalah bagian yang sangat penting untuk menarik calon pelanggan untuk mencicipi produk.

Jika kemasan kurang menarik, calon pelanggan tidak akan penasaran terhadap rasa makanan kita, walaupun sebenarnya makanan yang dijual mempunyai cita rasa yang sangat lezat.

Buat kemasan sesuai dengan target marketing, jika makanan dipasarkan untuk anak muda, maka buatlah kemasan yang mempunyai warna cerah dengan desain yang modern.

2. Foto produk

Foto produk sangat penting, karena pada dasarnya manusia adalah makhluk visual. Dengan visual yang menarik calon pelanggan akan tertarik untuk membeli produk anda.

Sertakan dengan tagline yang menarik dan copywriting yang bagus, akan melengkapi pemasaran produk.

3. Website produk

Website adalah suatu keharusan yang harus dimiliki oleh pebisnis saat ini, website sebagai rumah bagi produk kita.

Website juga akan memudahkan konsumen untuk membeli produk yang telah kita tampilkan di dalamnya.

4. Media sosial

Jika tidak mempunyai website anda bisa menjual produk anda melalui online yaitu media sosial.

Seperti Instagram dan Facebook adalah media sosial yang ampuh untuk menawarkan produk.

5. Layanan pesan antar

Bekerja sama dengan perusahaan penyedia layanan antar makanan dapat menguntungkan.

Apalagi jika tidak mempunyai ruko atau tempat yang besar, anda bisa mencapai konsumen lebih luas dengan bekerja sama dengan Gofood atau Grabfood.

6. Endorsement

Endorse pada selebgram atau orang yang berpengaruh terbukti efektif dalam mengenalkan produk lebih luas.

Selebgram memiliki pengikut yang banyak pada akun sosial medianya, dan selebgram juga mempunyai tingkat kepercayaan yang tinggi dalam mereview produk.

Sehingga banyak pengikut akan percaya dan mengunjungi sosial media kita.

7. Cara promosi

Adakan promosi yang menarik agar pelanggan bisa membeli pelanggan. Seperti adakan promosi beli 2 gratis 1, atau makan gratis bagi yang sedang berulang tahun.

Hal itu akan menarik pelanggan, dan berpengaruh terhadap keberlangsungan produk kita.

8. Rekrut reseller

Merekrut reseller untuk membantu meningkatkan penjualan. Hal ini dilakukan jika bisnis anda sudah terkenal dan berkembang. Reseller akan tertarik untuk menjual produk anda jika produk tersebut mempunyai banyak peminat.

9. Giveaway

Giveaway adalah tren yang saat ini sedang booming. Banyak orang yang tertarik untuk mengikuti giveaway agar mendapatkan hadiah yang diberikan.

Buatlah syarat pemenang giveaway yang bertujuan untuk meningkatkan jumlah pengikut dan pelanggan bisnis anda.

10. Daftarkan produk di Google bisnis

Anda bisa membuat atau mendaftarkan toko online di Google bisnis, untuk memajang produk anda.

Selain itu agar produk yang kita jual mudah ditemukan oleh calon pelanggan. Daftar di Google bisnis juga gratis, anda dapat memanfaatkan hal tersebut agar bisnis semakin berkembang.

Itulah 10 cara untuk memasarkan produk makanan, semoga dapat membantu.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: YouTube

Tags

Terkini

Terpopuler