Fabio Quartararo Berpeluang Tinggalkan Yamaha Jika Tawaran Menarik Datang dari Tim Lain

- 14 April 2022, 19:27 WIB
 Fabio Quartararo meminta Yamaha menaikkan tawaran agar pebalap asal Prancis itu memperpanjang kontraknya pada MotoGP 2023 nanti./
Fabio Quartararo meminta Yamaha menaikkan tawaran agar pebalap asal Prancis itu memperpanjang kontraknya pada MotoGP 2023 nanti./ /Instagram.com/@fabioquartararo21

POTENSI BISNIS - Fabio Quartararo meminta Yamaha menaikkan tawaran agar pebalap asal Prancis itu memperpanjang kontraknya pada MotoGP 2023 nanti.

Rumor transfer Fabio Quartararo semakin hangat jadi perbincangan.

Yamaha dan juara bertahan MotoGP 2021 itu masih menjalin komunikasi demi kontrak baru.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2022: Francesco Bagnaia Miliki Misi Khusus untuk Balapan di Sirkuit Algarve

Fabio Quartararo melalui manajernya Eric Mahe meminta Yamaha menaikkan tawaran untuk kontrak baru.

Sebagaimana dikutip dari Corsedimoto, kontrak Quartararo dengan Yamaha akan berakhir pada musim ini.

Menurut Eric Mahe saat ini Quartararo tengah mempertimbangkan seluruh tawaran.

Oleh karenanya, rider berusia 22 tahun tersebut tidak ingin membuat keputusan yang tergesa-gesa.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Portugal 2022: Joan Mir Ingin Lupakan Hasil Buruk di GP Amerika

"Ada beberapa opsi di atas meja, tetapi jangan terburu-buru. Ada kebiasaan menandatangani kontrak lebih awal dan kami tidak menyukai ini."

"Saat ini kami tidak ingin kehilangan opsi yang tersedia dan kita lihat saja apa yang terjadi," kata Mahe.

Mahe menilai peluang Quartararo pindah ke tim lain pada musim depan terbuka.

Terutama jika penawaran Yamaha kalah menarik dibandingkan dengan tim pabrikan lain.

Baca Juga: MotoGP Portugal 2022: Enea Bastianini Makin Percaya Diri Rebut Juara Usai Kantongi Kemenangan Dua Seri

"Ini akan menjadi pertandingan poker antara pebalap, Yamaha dan pabrikan lain yang akan mendorong pabrikan Iwata untuk menaikkan tawaran ekonomi," ucapnya.

Beberapa pertimbangan Quartararo terhadap Yamaha bukan saja masalah tawaran nilai kontrak, akan tetapi juga soal motor YZR-M1.

Sejauh ini hanya tim Honda yang santer dilaporkan sangat berminat kepada Fabio Quartararo demi menggantikan Pol Espargaro.

Pada musim ini, Quartararo menganggap M1 miliki masalah dalam bersaing dengan motor lain, baik saat di trek lurus maupun ketika di tikungan.***

 

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Corsedimoto.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x