Jadwal Kualifikasi MotoGP Amerika 2022: Tampil Impresif, Marc Marquez Merasa Kecewa

- 9 April 2022, 14:55 WIB
Pembalap Repsol Honda Marc Marquez. Berikut jadwal kualifikasi MotoGP Amerika 2022 yang akan berlangsung malam ini setelah sesi FP3 dan FP4./
Pembalap Repsol Honda Marc Marquez. Berikut jadwal kualifikasi MotoGP Amerika 2022 yang akan berlangsung malam ini setelah sesi FP3 dan FP4./ /Antara/Andika Wahyu/

POTENSI BISNIS - Berikut jadwal kualifikasi MotoGP Amerika 2022 yang akan berlangsung malam ini setelah sesi FP3 dan FP4.

Babak kualifikasi MotoGP Amerika 2022 dapat disaksikan via layanan live streaming maupun siaran langsung Trans 7 pukul 02.10 WIB.

MotoGP Amerika 2022 merupakan seri keempat di musim ini yang digelar di Circuit of The Americas (COTA) Austin, Texas.

Baca Juga: MotoGP Amerika 2022: Akui Tak Malu Contek Marquez, Jorge Martin Aspal Trek COTA Austin

Sementara itu, Marc Marquez dan pebalap lainnya akan berkompetisi pada Senin, 11 April di hari WIB Live Race Trans 7.

Sebelumnya, Marc Marquez mengaku kecewa padahal tampil luar biasa di hari pertama MotoGP Amerika 2022 dengan berada posisi enam di FP2.

Setelah absen di MotoGP Argentina karena kecelakaan di GP Mandalika, Marquez comeback dengan cukup impresif di hari pertama MotoGP Amerika 2022.

Marquez berada di posisi lima sesi FP1, dan mengakhiri hari pertama GP Austin itu di posisi enam, terpaut 0,499 detik dari Johann Zarco pebalap tercepat FP2.

Baca Juga: Usai MotoGP 2022, Quartararo Berpeluang Duet dengan Marc Marquez, Begini Penjelasan sang Manajer

Meski tampil impresif setelah kembali dari cedera, Marc Marquez tidak senang.

Rider berjuluk The Baby Alien itu mengaku kesulitan pada hari pertama MotoGP Amerika 2022.

"Ini hari Jumat yang sulit karena Anda harus mempertimbangkan saya baru mulai lagi setelah tiga pekan. Saya harus melupakan kecelakaan di Mandalika saya harus menekan dalam dua pekan terakhir, dan saya melakukan hal tersebut," kata Marquez dikutip dari Speedweek.

"Ketika saya mendapat kecepatan saya tepat saya berusaha santai dan menunggangi motor dengan baik. Saya tampil dengan setelah motor dasar, kami tidak mengubah banyak hal karena saya ingin melakukan putaran sebanyak mungkin," ucap Marquez.

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Amerika 2022: Alex Rins Tercepat, Maverick Vinales Buat Kejutan

Kemudian, pebalap Repsol Honda itu mengaku kesulitan dengan setelan sepeda motor RC213V yang sering digunakannya musim ini.

Marquez berharap Honda bisa melakukan perubahan pada hari kedua MotoGP Amerika 2022, Sabtu, 9 April 2022.

"Sabtu kami harus bekerja dengan sepeda motor, hari ini kami hanya fokus pada kepada saya (yang harus) membiasakan lagi tampil dengan motor MotoGP lagi."

"Saya harus mendapat kepercayaan diri kembali. Hari ini saya menggunakan setelah motor seperti saat kecelakaan di pemanasan Mandalika. Ini basis setelan kami."

Baca Juga: Johann Zarco Tercepat di FP2 MotoGP Amerika 2022, Marc Marquez Tak Masuk Lima Besar

"Saya tes pramusim menggunakan setelah ini, dan menjalani balapan di Qatar menggunakan ini. Tidak ada alasan mengubahnya, tpi hari ini kami menemui masalah dengan setelan ini, itu sebab kami harus mengubah sesuatu untuk tampil lebih baik," ujar Marquez.

Jadwal MotoGP Amerika 2022:

Sabtu, 9 April 2022

02.10-02.55 WIB FP2

21.55-22.40 WIB FP3

Minggu, 10 April 2022

01.30-02.00 WIB FP4

02.10-02.25 WIB Kualifikasi 1

02.35-02.50 WIB Kualifikasi 2  

Senin, 11 April 2022

01.00 WIB Live Race

Berikut link live streaming MotoGP Amerika 2022 maupun siaran langsung Trans 7, bisa mengakses link berikut:

LINK 1

LINK 2

LINK 3

LINK 4

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Speedweek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x