Jelang Liga 1 2022 Persib vs Persita: Bek Muda 'Pengganti' Posisi Igbonefo Ini Punya Ambisi Tinggi

- 5 Januari 2022, 07:47 WIB
Jelang Liga 1 2022 Persib vs Persita: Bek Muda Pengganti Posisi Igbonefo Ini Punya Ambisi Tinggi
Jelang Liga 1 2022 Persib vs Persita: Bek Muda Pengganti Posisi Igbonefo Ini Punya Ambisi Tinggi /Dok/LigaIndoensiabaru.com

POTENSI BISNIS - Jelang Liga 1 2022 Persib vs Persita yang berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Bali pada 7 Januari mendatang, Robert Alberts menyatakan tidak menjadi persoalan jika skuad Maung Bandung bertanding malam.

Merujuk pada jadwal Persib dari PT Liga Indonesia Baru (LIB), pertandingan Maung Bandung selama bulan Januari 2022 digelar 21.30 Wita atau 20.30 WIB.

Bagi Robert, itu sudah menjadi kewajiban untuk dilakoni para pemain dan pelatih.

Baca Juga: Jelang Liga 1 2022 Arema FC Datangkan Pemain Anyar, Siap Gusur Persib dan Bhayangkara FC di Klasemen

"Sebenarnya sama saja dengan sewaktu di Yogyakarta. Izinkan saya untuk mengatakan, kami terpaksa melakukan hal yang tidak pernah kami lakukan."

"Tapi, tetap harus melakukannya karena kami sangat cinta sepakbola. Ini sudah menjadi pekerjaan kami," kata pelatih asal Belanda itu, dikutip dari laman resmi klub.

Robert mengakui, menjalani pertandingan dmalam merupakan hal yang tak mudah untuk dilakukan.

Baca Juga: SINOPSIS Ikatan Cinta 5 Januari 2022: Nino Murka Tahu Keisya Anak Ricky, Andin Terpaksa Melahirkan Prematur?

Namun, ia dengan tegas mengatakan hal itu tak lantas akan menjadi halangan untuk anak asuhnya dalam menampilkan permainan terbaik di atas lapangan.

"Banyak hal berbeda yang harus dilakukan pemain dan pelatih. Ini akan terasa sangat berat. Namun, kami berusaha sebaik mungkin agar terasa nyaman bagi pemain sehingga bisa menampilkan permainan terbaiknya di pertandingan. Tidak hanya dari segi kebugaran, tapi mental mereka juga tetap kuat," kata dia.

 

Dengan memboyong 31 pemain, termasuk dua rekrutan baru yakni David da Silva dan Bruno Cantanhede.

Baca Juga: Jadwal Siaran Langsung Liga 1 2022 Persib Bandung Seri Keempat, Lengkap Waktu Kick Off di Indosiar

Namun, Pangeran Biru masih tanpa bek tengah Victor Igbonefo dan striker Ezra Walian.

Baik Victor maupun Ezra harus lebih dulu menjalani karantina di Jakarta selama sekitar sepuluh hari.

Keduanya baru tiba di Indonesia pada 2 Januari 2022 lalu setelah membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2020 di Singapura.

Sementara itu, bek muda Persib Kakang Rudianto berambisi bisa meraih menit bermain di sisa kompetisi Liga 1 2021-2022.

Baca Juga: Update Harga Emas Rabu 5 Januari 2022: Antam dan UBS Terpantau Turun Drastis

Pemain Tim Nasional U-18 Indonesia kembali bergabung dengan Pangeran Biru di paruh musim.

Pemain yang menggunakan nomor punggung 5 ini mengaku akan banyak belajar juga dari senior-seniornya, terkhusus yang satu posisi.

Namun, bek tengah binaan Akademi Persib tersebut tetap siap bersaing meraih kesempatan bermain.

“Senang pastinya kembali lagi ke Persib. Semoga bisa dapatkan menit bermain dan saya akan bekerja keras untuk itu,” kata pemain yang pernah tergabung dalam Garuda Select tersebut.

Guna meraih ambisinya ini, Kakang punya sedikit modal untuk bisa bersaing dengan senior-seniornya.

Pemain asal Cianjur tersebut terakhir ikut mengantarkan Persib U-18 meraih gelar runner-up Elite Pro Academy Liga 1 U-18.

“Sekarang fokus kerja keras, sambil belajar juga dengan senior, pelatih supaya kemampuan terus bertambah dan saya bisa berkontribusi lebih buat Persib,” ucapnya.

Berikut adalah jadwal Liga 1 2022 Persib seri keempat;

Persib vs Persita Tangerang di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Jumat 7 Januari 2022. Kick Off pkl 20.30 WIB.

Persib vs Bali United di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Kamis 13 Januari 2022. Kick Off pkl 20.45 WIB.

Borneo FC vs Persib di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Selasa 18 Januari 2022. Kick Off pkl 20.45 WIB.

Persib vs Persikabo 1973 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Sabtu 29 Januari 2022. Kick Off pkl 20.30 WIB.

***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: PERSIB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah