Link Live Streaming Euro 2020: Italia Vs Turki Live di RCTI dan Mola TV

- 11 Juni 2021, 10:10 WIB
Ilustrasi sepak bola.
Ilustrasi sepak bola. /PIXABAY/S. Hermann & F. Richter

POTENSI BISNIS - Pertandingan perdana Kualifikasi Grup Euro 2020, mempertemukan Turki dan Italia, Sabtu 12 April 2021.

Laga pembuka yang mempertemukan Italia dengan Turki ini akan berlangsung di Stadion Olimpico, Italia.

Pertarungan kedua tim itu dapat Anda Saksikan di RCTI dan melalui layanan streaming Mola TV.

Baca Juga: Dapatkan Hadiah Senjata hingga Fragments, Klaim Kode Redeem PUBG Mobile 11 Juni 2021

Seperti yang dikutip PotensiBisnis.com dari Halaman resmi UEFA, Italia nampaknya lebih diunggulkan.

Sebab, Italia tidak terkalahkan dalam lima pertandingan terakhirnya saat berjumpa dengan Turki.

Begitu juga dalam pertandingan uji coba terakhirnya kala berjumpa dengan Ceko.

Baca Juga: Sosok Mama Rosa Ikatan Cinta, Sari Nila Ternyata Lulusan UI hingga Punya Bisnis Ini

Italia berhasil mencetak empat gol tanpa balas, yang dimana gol tersebut di cetak oleh Lorenzo Insigne, Ciro Immobile dan Dommenico Berardi.

Meski begitu, pelatih Italia, Roberto Mancini mengatakan, Turki adalah tim yang kuat dalam euro 2020 dan banyak memiliki pemain yang bagus.

"Turki adalah tim yang kuat, karena pemain mereka bagus secara teknis dan fisik yang kuat. Mereka telah meningkat pesat," ujar Mancini.

Sementara itu Mancini pun mengatakan selain Turki, dia juga akan mewaspadai Swiss dan Wales yang tergabung dalam grup yang sama.

"Ini akan menjadi pertandingan yang sama melawan Swiss dan Wales. Grup ini cukup sulit. Anda tidak mungkin untuk menemukan tim yang lemah dalam kompetisi seperti ini," Kata Mancini.

Sementara itu bagi Turki yang comeback secara dramatis untuk masuk ke Euro 2020 ini dengan penuh rasa kegembiraan.

Pelatih Turki Senol Gunes memiliki harapan besar bagi timnya, Gunes menjelaskan Turki datang ke Roma dengan harapan dapat merain poin penuh,

Gunes juga melihat timnya dapat bermain dengan maksimal, dan jika dapat melakukannya dengan benar, dia pun berharap Turki bisa meraih poin di pertandingan pembuka dan baginya itu sangat penting.

"Hasil yang kami dapatkan di pertandingan pertama itu penting; imbang atau menang dapat menyebabkan persaingan di grup." Kata Gunes.

Dia pun akan menunjukan kekuatan Turki pada pertama nanti, meskipun nantinya kalah Gunes mengatakan itu pentingnya baginya agar bermain lebih baik lagi.

Berikut ini adalah jadwal dan live pertandingan Uefa Euro 2020, Sabtu 12 April 2021

Italia vs Turki Pukul 12.00 WIB

Live Streaming Mola TV 

Live Streaming RCTI 

*Disclaimer: Link yang tercantum merupakan bagian dari informasi untuk pembaca PotensiBisnis.com tidak bertanggungjawab atas hasil kualitas tayangan, maupun Copyright, perlu taati segala kebijakan yang berlaku.***

 

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah