Joan Mir Sang Juara Dunia MotoGP 2020: Berikut Perjalanan Kariernya di Ajang Balapan Motor

- 15 November 2020, 22:16 WIB
Joan Mir mengunci gelar juara dunia kelas MotoGP di seri balapan GP Valencia.
Joan Mir mengunci gelar juara dunia kelas MotoGP di seri balapan GP Valencia. /Twitter/@JoanMirOfficial/

Pada ajang tersebut, Joan Mir duduk di posisi kesembilan di musim pertamanya, dan finis kedua pada musim kedua.

Selanjutnya, Joan Mir melanjutkan kariernya di FIM CEV kelas Moto3 pada tahun 2015. Namun ia juga mendapatkan kesempatan tampil di Moto3 World Championship di tahun yang sama, dengan menggantikan Hiroki Ono di Leopard Racing untuk MotoGP Australia.

Joan Mir baru memulai karier penuhnya di Moto3 pada 2016, sayangya pada musim itu ia belum mampu tampil gemilang, dengan mengakhiri balapan pada posisi kelima.

Akan tetapt pada tahun berikutnya, Joan Mir berhasil unjuk gigi dengan tampil konsisten, sehingga akhirnya keluar sebagai juara dunia Moto3 2017.

Berkat prestasi Joan Mir itu, pebalap yang merupaka kelahiran Palma 1 Septem 1997 langsung naik kelas Moto2 pada 2018.

Namun prestasi Joan Mir terbialng biasa saja. Ia sendiri hanya mampu dua kali naik podium pada posisi ketiga, dan pada akhir musim finis di urutan keenam.

Meksi prestasi Joan Mir di kelas Moto2 selama satu tahun terbilang biasa saja, namun ia berhasil membuat kejutan.

Pada 2019 Joan Mir langsung naik kelas utama MotoGP, setelah pihak Suzuki merekrutnya untuk menggantikan peran Andrea Iannone.

Selama perjalanannya, lagi-lagi performa Joan Mir tidak begitu mengesankan, hasir sebagai rookie, Joan Mir memiliki hasil finis di urutan ke12 pada akhir musim.

Bahkan, Mir sendiri gagal memenangkan rookie of the year taklut fari Fabio Quartararo. Namun pada musim ini, Joan Mir membuat kejutan kembali di kelas utama MotoGP.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x