Persija Jakarta dan Bali United Wakili Indonesia di AFC Cup 2021

- 16 Desember 2020, 20:55 WIB
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan /Pssi


POTENSIBISNIS - Liga 1 2020 hingga saat ini tak jelas nasibnya, namun Indonesia tetap memastikan tidak akan absen pada gelaran AFC Cup 2021 mendatang.

PSSI memutuskan akan ada dua tim mewakili Indonesia di turnamen tersebut. Keduanyanya adalah Persija Jakarta dan Bali Unuted.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan itu menjadi keputusan dalam rapat Komite Eksekutif (Exco) melalui sarana konferensi video pada Rabu, 16 Desember 2020.

Baca Juga: Inilah Beberapa Manfaat Saffron, Bahan Skin Care yang Tengah Populer di Kalangan Beauty Influencer

Rapat selama satu setengah jam dari pukul 14.30-16.00 WIB ini dipimpin langsung oleh Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan.

Ia mengatakan Persija Jakarta dan Bali United terpilih bukan tanpa alasan.

"Untuk perwakilan Indonesia pada AFC Cup 2021 kami memutuskan Bali United dan Persija Jakarta. Bali United karena juara Liga 1 2019 dan Persija sebagai runner up Piala Indonesia 2018/2019," kata Iriawan seperti dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca Juga: Respon Pernyataan Ridwan Kamil Terkait Dirinya, Mahfud MD: Siap Kang, Saya Bertanggungjawab

Selain prestasi, Persija Jakarta dan Bali United pun sudah lolos lisensi klub profesional dari AFC. Mereka dua dari tujuh tim Liga 1 yang lolos AFC Club Licensing Cycle tahun 2020.

Persija Jakarta Lolos AFC Club Licensing Cycle tahun 2020

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: PSSI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x