Detik-Detik Ditemukannya Vikky, Pendaki yang Hilang di Gunung Kerinci, Begini Kondisi Tubuhnya

- 25 Mei 2024, 09:33 WIB
Pendaki Hilang di Gunung Kerinci Ditemukan, begini kondisinya
Pendaki Hilang di Gunung Kerinci Ditemukan, begini kondisinya /IST/PR Jatim/

POTENSI BISNIS - Detik-detik ditemukannya Vikky Pramudya Hardiansyah Poeloengan, seorang pendaki pemula yang tersesat di gunung Kerinci.

Setelah tiga hari melakukan pencarian, Tim SAR akhirnya menemukan Vikky Pramudya Hardiansyah Poeloengan, pendaki asal Surabaya yang sempat dinyatakan hilang di Gunung Kerinci, Jambi. Vikky ditemukan dalam kondisi selamat pada Jumat, 24 Mei 2024.

Menurut Nurhamidi, Kasi Pengawasan BBTNKS Wilayah 1 Kerinci, Vikky ditemukan di sekitar shelter tiga dalam keadaan lemas. Ia ditemukan setelah sempat mengirim pesan melalui fitur Share Loc di aplikasi WhatsApp kepada temannya.

Baca Juga: Penyaluran Terakhir Bantuan Beras 10 Kg Bulan Depan: Kriteria Penerima Tak Hanya dari BPNT dan PKH

"Dia ditemukan di lokasi nyasar itu di atas shelter tiga, kalau diambil garis lurus hampir imbang dengan shelter tiga ketinggian 3.300 meter sampai 3.400 meter di atas permukaan laut (mdpl)," kata Nurhamidi kepada wartawan beberapa waktu lalu, tepatnya pada Jumat 24 Mei 2024 sebagaimana dikutip dari ANTARA.

Vikky dikabarkan terpisah dari rombongannya saat turun dari puncak Gunung Kerinci pada Kamis 23 Mei 2024. Ia kemudian tersesat dan kehilangan jejak.

Diketahui, Vikky tersesat saat turun dari tugu Yuda menuju shelter tiga, ia salah mengambil jalur dan malah terpisah dari rombongannya.

Baca Juga: Apa Sih Penyebab Nyeri Saat Haid? Berikut Penjelasannya

Lebih lanjut, kondisi Vikky diungkap oleh Nurhamidi, ia menyebutkan saat Vikky ditemukan ia dalam kondisi yang lemas karena tidak makan semalaman di alam.

Halaman:

Editor: Rahman Agussalim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah