Jaksa Tercengang! Pakar Poligraf Sebut Hasil Tes Kejujuran Richard Eliezer dan Ricky Rizal Positif

- 14 Desember 2022, 18:14 WIB
Richard Eliezer alias Bharada E saat memberiksan kesaksian di persidangan kasus pembunuhan yang menyeret Ferdy Sambo
Richard Eliezer alias Bharada E saat memberiksan kesaksian di persidangan kasus pembunuhan yang menyeret Ferdy Sambo /Foto: PMJ News/

POTENSI BISNIS - Pakar yang sekaligus ahli dalam bidang ilmu poligraf, Aji Febrianto mengungkapkan fakta mengejutkan soal hasil tes kejujuran Bharada E dan Ricky Rizal.

Aji Febrianto yang sekaligus saksi ahli ini mengungkapkan pada jaksa saat ditanya soal frekuensi dan hasil pemeriksaan Richard Eliezer dan Ricky Rizal.

“(Pemeriksaan) Terdakwa Ricky?,” tanya jaksa ke Aji di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan pada Rabu 14 Desember 2022.

Baca Juga: Aldebaran Pegang Kartu AS Sammy, Jati Tak Berkutik hingga Akui Abimana Bosnya di Ikatan Cinta

Aji mengungkapkan jika tes tersebut sudah dilakukan dua kali dengan hasil yang pertama plus 11.

Lebih lanjut Aji juga menyebutkan jika hasil tes tahap kedua memiliki skor 19.

“Dilakukan dua kali juga, (hasil pertama) plus 11, (hasil) kedua plus 19,” jawab Aji.

Untuk memperjelas, Jaksa kembali bertanya pada Aji apakah Richard Eliezer melakukan satu atau dua kali di tes.

“(Hasil) Terdakwa Richard? Satu atau dua kali (dites)?,” tanya jaksa lagi.

Aji menyebut skor 13 didapatkan oleh Eliezer dengan jumlah tes satu kali.

“Plus 13. Satu kali,” ucap Aji, sebagaimana dikutip PotensiBisnis.com dari laman PMJ News.

Baca Juga: YES! Aldebaran Sukses Jebloskan Abimana ke Penjara untuk yang Kedua Kalinya, Mama Rosa Bangga di Ikatan Cinta

Jaksa kemudian menanyakan soal kejujuran Ricky dalam menjawab semua pertanyaan dari Jaksa kepada Aji.

“Yang pertama adalah berkaitan dengan saudara Ricky, ‘Apakah seseorang menyuruhmu mengambil senjata api Yosua?’. Kemudian untuk pemeriksaan kedua adalah 'Apakah kamu melihat Pak Sambo menembak Yosua?’,” ungkap Aji.

“Yang menyuruh mengambil senjata itu indikasinya apa?,” tanya jaksa.

“Jujur,” jawab Aji.

“Artinya ada yang nyuruh dia?,” tanya jaksa lagi.

“Tidak. Jadi jawaban ‘tidak’ ini jawaban jujur,” sebut Aji.

“Kalau yang pertanyaan kedua?,” ujar jaksa.

Baca Juga: Bikin Panik, Andin Tetiba Muntah-Muntah, Warga Pondok Pelita Panik Takut Ibunda Reyna Keracunan, Ternyata...

“Apakah kamu melihat pak Sambo menembak Yosua. (Ricky menjawab) Jujur,” kata Aji.

“Berarti Pak Sambo menembak?,” tanya jaksa.

“Berarti Ricky tidak melihat Pak Sambo menembak,” jelas Aji.

Jaksa kemudian mengalihkan pertanyaan terkait pemeriksaan tes poligraf yang dilakukan terhadap Richard.

“Kalau Richard?,” tanya jaksa

“Untuk saudara Richard pertanyaannya ‘Apakah kamu memberikan keterangan palsu bahwa kamu menembak Yosua?’. Richard menjawab tidak. Jawaban Richard ‘tidak’ ini jujur,” ungkap Aji.

“Jujur dia?,” timpal jaksa

“Siap,memang Richard ini menembak Yosua,” ucap Aji.***

Editor: Rahman Agussalim

Sumber: PMJ News


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x