Nama Megawati Disebut-Sebut Hasto Usai 3 Kadernya Dicokok KPK, Jokowi Menyesalkan Hal Itu

- 8 Desember 2020, 15:00 WIB
 Ketua umum partai PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri.
Ketua umum partai PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. /Instagram.com/@megawatisoekarnoputri_

Di antaranya, Wali Kota Cimahi, Ajay Muhammad Priatna dan Bupati Banggai Laut, Sulawesi Tengah, Wenny Bukamo.

"Ketua Umum PDI Perjuangan, Ibu Megawati selalu memberikan arahan kepada kadernya yang punya jabatan politik untuk tidak menyalahgunakan kekuasan, tidak korupsi. Tertib hukum adalah wajib bagi wajah pemerintahan yang bersih, bebas dari korupsi," tutur Hasto.

Dalam berbagai kesempatan, tambah Hasto, termasuk Sekolah Partai bagi calon kepala daerah dan calon wakil kepala daerah dan forum resmi Partai seperti Rakernas, pihaknya selalu menekankan sikap anti korupsi.

Baca Juga: Heboh! Kebiasaan Masa Lalu Ustad Abdul Somad Dibongkar Seorang Wanita

Bahkan, lanjutnya, PDI Perjuangan juga selalu selalu mengundang pembicara dari KPK untuk membangun kesadaran dan semangat anti korupsi.

Lebih lanjut, Hasto menuturkan PDI Perjuangan mengambil pelajaran berharga dari berbagai operasi tangkap tangan (OTT) yang dilakukan oleh KPK.

Hasto juga mengklaim bahwa PDI Perjuangan akan terus membangun sistem pencegahan korupsi secara sistemik dan dengan penegakan disiplin agar memberikan efek jera.

Baca Juga: Terkait Kasus Video Syur Diduga Mirip Gisella Anastasia, Kejati DKI Jakarta Siapkan 2 Jaksa Peniliti

"Seluruh anggota dan kader partai agar benar-benar mengambil pelajaran dari apa yang terjadi," ucap Hasto. Seperti dikabarkan Galamedia, artikel berjudul, "Menteri dari PDI Perjuangan Jadi Tersangka, Hasto Singgung Nama Megawati".

KPK sebelumnya telah menetapkan Mensos Juliari P Batubara sebagai tersangka korupsi program bantuan sosial penanganan virus corona (covid-19).

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Galamedia


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah