Omelette Telur Ala Hotel, Cocok Dijadikan Menu Pilihan Sarapan Pagi Anda Sekeluarga

22 September 2020, 05:55 WIB
Ilustrasi: Omelette telur ala hotel untuk sarapan pagi anda/ /PIXABAY/takedahrs


POTENSI BISNIS – Telur biasa dijadikan menu pilihan sarapan pagi untuk sekeluarga. Biasanya telur dijadikan sarapan diolah menjadi telur mata sapi, telur rebus ataupun dihidangkan bersama roti dan susu.

Terlur merupakan sumber protein, vitamin, karbohidrat, kalsium, lemak, zat besi dan masih banyak lagi yang tentunya baik untuk tubuh. Telur juga menjadi sumber energi untuk anda agar siap menghadapi rutinitas keseharian, baik untuk dijadikan menu sarapan pagi.

Selain itu, telur jua mengandung banyak vitamin diantaranya Vitamin A dan Vitamin B-12. Terdapat protein yang banyak dapat membantu anda merasa kenyang lebih lama sehingga cocok untuk anda yang sedang diet.

Baca Juga: Pisang Keju Coklat, Cocok Untuk Sarapan Pagi Anda dan Keluarga, Berikut Resep dan Hasiatnya

Salah satu jenis olahan telur yang bisa dijadikan menu pilihan sarapan pagi adalah Omelette Ala Hotel. Berikut kami sajikan resep dan cara membuatnya.

Bahan-bahan
- 2 butir telur
- 1 siung bawang bombay
- 1 butir buah tomat
- 1 siung daun bawang
- 3 siung bawang merah
- 2 siung bawang putih
- Saus Tomat
- Mentega
- Keju cheddar
- 2 sdt garam
- 1 ½ sdt merica bubuk
- Sosis dan irisan daging untuk dijadikan topping

Cara Membuat
- Iris tipis bawang merah, bawang putih, daun bawang dan bawang bombay.

Baca Juga: Rutin Mengkonsumsi Paprika, Berikut 6 Manfaat Bagi Kesehatan Anda
- Potong-potong tipis tomat
- Kocok telur hingga mengembang, jangan lupa campurkan garam dan, merica.
- Panaskan wajan dan lelehkan mentega
- Tumis bawang merah, bawang putih, daun bawang, bawang bombay, tomat, dan topping lainnya seperti sosis.
- Tuangkan telur yang sudah dikocok, tunggu hingga topping melekat pada telur
- Selepas itu balikan telur hingga topping berada diatas semu, tunggu hingga telur benar-benar matang.
- Setelah telur matan, angkat telur kemudian lipat hingga semua topping terbalut semuanya oleh telur
- Taburi keju di samping telur
- Tuangkan saus tomat di bagian atas omelette telur.
Kini Omelette Telur siap untuk dinikmati bersama keluarga.***

Editor: Abdul Mugni

Tags

Terkini

Terpopuler