Cegah Penularan Covid-19 Di Pengungsian Melalui Kesiapsiagaan Bencana

- 20 Januari 2021, 20:50 WIB
Himbauan Cegah Penularan Covid -19 di Pengungsian/
Himbauan Cegah Penularan Covid -19 di Pengungsian/ /bnpb.go.id/Marji - Medcom

Perlu juga disiapkan rencana evakuasi dan protokol kesehatan bagi masyarakat. Seperti menjaga jarak, menggunakan masker, menjaga kebersihan diri dan sekitarnya, saat evakuasi dengan melakukan sosialisasi akan hal ini sejak dini.

Dan kesiapsiagaan yang paling penting, melakukan evakuasi berdasarkan penggolongan orang terdampak Covid -19.

Baca Juga: Cara Membuat Daging Sapi Jadi Oseng Saus Tiram Pedas Lezat, Simak Berikut Resepnya

"Sebaiknya, pasien Covid -19 tidak dirawat di daerah dengan risiko bencana tinggi agar tidak perlu dilakukan mobilisasi pasien saat bencana terjadi," ujar Wiku.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan pemerintah daerah disarankan perlu menyiapkan protokol evakuasi khusus untuk melakukan evakuasi pasien dan pekerja medisnya.

BPBD perlu berkoordinasi dengan dinas kesehatan setempat, agar memiliki data dan mengetahui lokasi-lokasi penderita Covid-19 yang tinggal di area terdampak bencana.

Baca Juga: Kemnaker Pastikan BLT BPJS Ketenagakerjaan 2021 Cair Bulan Ini, tapi Hanya untuk Golongan Ini

Kesiapsiagaan selanjutnya,  rencana jalur evakuasi dan rencana tempat pengungsian serta memberikan tanda khusus bagi penderita saat evakuasi. Selain itu, perlu ditetapkan TES dan TEA khusus untuk kasus positif yang terpisah dari masyarakat yang sehat.

"Dengan dibarengi sosilisasi yang masif sebelum pelaksanaan evakuasi. Dan perlu ditekankan pada pekerja sosial untuk membantu evakuasi kasus positif Covid-19 dengan dilengkapi APD dan peralatan P3K," tutur Wiku.

Wiku menambahkan rencana kesiapsiagaan di masa pandemi akan berjalan baik dengan adanya keterlibatan masyarakat dan pemerintah daerah untuk gotong royong.***

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli

Sumber: bnpb.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x