Kuasa Hukum Ungkap Alasan Sandra Dewi Hilang dari Publik dan Hapus Akun Medsos

- 2 Mei 2024, 09:35 WIB
Artis Sandra Dewi memberikan salam usai menjalani pemeriksaan di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta pada Kamis, 4 April 2024.
Artis Sandra Dewi memberikan salam usai menjalani pemeriksaan di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta pada Kamis, 4 April 2024. /Antara/Asprilla Dwi Adha/

POTENSI BISNIS - Beberapa waktu lalu, artis Sandra Dewi mendadak hilang dari publik usai sang suami Harvey Moeis dinyatakan sebagai tersangka kasus dugaan korupsi yang menyebabkan kerugian hingga Rp270 triliun dalam kasus timah.

Termasuk juga akun instagram Sandra Dewi ikut lenyap.

Namun, belum lama ini akun Instagram Sandra Dewi tampak kembali aktif.

Baca Juga: TERKUAK! Nuna Syok Dengar Kejujuran Bidan Gadungan jika Dibayar Ghani Bantu Kelahirannya, Cinta Tanpa Karena

Anehnya, terdapat perbedaan dari media sosial Sandra Dewi, yang mana tampak foto dan jumlah following atau akun Instagram yang ia ikuti menghilang dan berubah menjadi nol.

Menanggapi hal tersebut, kuasa hukum Sandra Dewi, Harris Arthur Hedar memberikan penjelasannya.

Harris mengungkapkan, kliennya masih sakit hati setelah mengetahui anaknya dibully akibat kasus korupsi timah Harvey.

Maka dari itu, hal ini yang membuat Sandra Dewi memutuskan untuk menutup media sosialnya.

"Saya pernah tanya bu Sandra, 'Bu kenapa itu ditutup?'. Beliau sambil kayak menahan nangis, 'Prof, anak saya dibully'," kata Harris dikutip dari kanal YouTube Intens Investigasi.

Baca Juga: Sinopsis Cinta Tanpa Karena 2 Mei 2024: Nuna Desak Bidan Gadungan Jujur Dimana Keberadaan Putrinya

"Itu yang membuat saya sakit hati'. Makanya ditutup (Akun Instagram," ujarnya.

Menurutnya, kedua anak Sandra Dewi dan Harvey Moeis yang tergolong masih kecil terkena dampak dari kasus korupsi yang menyeret ayahnya.

Harris menilai seharusnya hal ini tidak pernah terjadi.

Maka dari itu, tidak menutup kemungkinan membuat Sandra Dewi akan menuntut dan menempuh jalur hukum terkait anaknya yang terus menerima komentar tidak pantas di media sosial.

"Sadis nggak itu? Sadis lah karena anak masih kecil gitu. Itu kalau ketahuan kan bisa dituntut itu," jelas kuasa hukum Sandra Dewi.***

Editor: Mutia Tresna Syabania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah