Ikatan Cinta, 9 November 2023: Sosok Ini Keceplosan Panggil Acha, Mama Rosa Tercengang, Ariel Angkat Bicara

- 9 November 2023, 11:15 WIB
Kolase foto tokoh Reyna dan Mama Rosa di Sinetron Ikatan Cinta.
Kolase foto tokoh Reyna dan Mama Rosa di Sinetron Ikatan Cinta. /RCTI

POTENSI BISNIS - Drama Ikatan Cinta malan ini 9 November 2023, kemungkinan menceritakan Mama Rosa terkejut karena Reyna dipanggil Acha oleh temannya. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak ulasan dan prediksi Ikatan Cinta di bawah ini.

Dalam alur cerita Ikatan Cinta sebelumnya, Riza menanyakan pada Ariel jika kamu siapanya Reyna. Ariel tak mungkin jujur pada Riza jika Acha itu bukan Reyna.

Akhirnya Ariel bilang jika Reyna itu suka menolong anak jalanan. Maka dari itu, Reyna kini diculik oleh preman tersebut.

Baca Juga: Ikuti Jejak Amanda Manopo, Arya Saloka Garap Film Genre Horor Berjudul Lembayung Bersama Baim Wong

Riza dan Ariel kerja sama untuk bisa masuk ke markas preman menyelamatkan Reyna. Riza saat itu kewalahan karena tak bisa melawan preman itu.

Riza sudah menghubungi Mama Rosa jika Reyna disekap. Mama Rosa dan Rendy pun segera menuju ke sana untuk menyelematkan Reyna.

Nino, Mama Rosa dan Rendy pun segera menuju ke tempat penyekapan Reyna. Elsa tidak ikut karena ia menolong Devan dan membawanya ke rumah sakit.

Di samping itu, Acha dan teman-temannya sudah berhasil melepaskan ikatan yang mengikat tangannya.

Acha dan teman-temannya bekerja sama untuk melumpuhkan preman agar kita tidak ditangkap lagi.

Baca Juga: Ikatan Cinta: Acha Bersikeras Jadi Sosok Reyna agar Tetap Tinggal di Ponpel, Arumi Uring-uringan

Kemungkinan, Mama Rosa, Rendy dan Nino akan datang tepat waktu untuk menyelamatkan Reyna alias Acha.

Tentunya, preman tersebut akan baku hantam dengan Nino dan Rendy. Mama Rosa berusaha untuk menyelematkan Reyna.

Bisa jadi, preman tersebut akan lumpuh dan memutuskan untuk kabur karena tak ingin ditangkap polisi. Mama Rosa lega akhirnya Reyna selamat. Mama Rosa pun langsung memeluk Acha.

Mama Rosa menanyakan pada Reyna kenapa bisa bersama anak jalanan ini. Acha bingung harus menjawab apa.

Seketika, anak kecil yang bernama Aisyah keceplosan dengan memanggil nama Acha. Sontak saja hal ini membuat Mama Rosa tercengang.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 9 November 2023: Kondisi Devan Kembali Drop, Elsa Bawa Suaminya ke RS hingga...

Mama Rosa menanyakan kenapa Reyna dipanggil Acha. Ariel merasa jangan sampai semua orang tahu dulu jika Acha ini pura-pura menjadi Reyna.

Ariel akhirnya angkat bicara dan meyakinkan Mama Rosa, jika anak jalanan ini sering memanggil Reyna dengan sebutan Acha.

Ariel bilang Reyna sudah sangat membantu dirinya dan teman-temannya. Mama Rosa percaya dan merasa terharu karena Reyna masih begitu peduli pada anak-anak jalanan.

Lantas, bagaimana kisah selanjutnya?

Saksikan sinetron Ikatan Cinta yang akan kembali tayang malam ini pukul 18.45 WIB di RCTI (jika tidak ada perubahan jam tayang).

Perhatian, konten Ikatan Cinta semata-mata bukan mendahului isi cerita, artikel ini hanya bertujuan untuk menghibur penonton setia Ikatan Cinta.***

Editor: Mutia Tresna Syabania


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah