Sandi : Startup dan UMKM Harus Berinovasi Guna Bertahan di Tengah Kondisi Pandemi

- 22 Agustus 2020, 21:57 WIB
Sandiaga Salahudin Uno
Sandiaga Salahudin Uno /Twitter/@sandiuno

POTENSI BISNIS - Pengusaha Sandiaga Salahuddin Uno menilai sejumlah peluang usaha masih dijalankan, meski di tengah kondisi pandemi Covid-19 dengan segala keterbatasan saat ini.

Dirinya pun meminta Sartup dan UMKM untuk tidak menyerah dalam menghadapi kondisi saat ini.

Guna bertahan di tengah pandemi ini, kata Sandi, inovasi merupakan salah satu kunci bagaimana upaya bertahan bagi semua bidang usaha.

Baca Juga: Kamera 140 MP, Inilah 4 HP Vivo X Series yang Memiliki Resolusi Kamera Super Besar

"Kuncinya innovation fast, pada masa pandemi ini bagaimana kita berinovasi secara cepat dan mampu untuk menjawab tantangan yang kita hadapi," kata Sandi pada acara diskusi bertajuk Key Steps for Sartup to Survive Catastrophe, yang di adakan oleh Universitas Airlangga, pada Sabtu 22 Agustus 2020.

Sandi pun menekankan, dari setiap langkah bagi seorang pengusaha ialah dengan terus hadirnya sebuah inovasi. Meski, dirinya pun memahami keadaan publik yang dibebani masalah pangan, biaya listrik, hingga biaya kuota internet dan pulsa. Akan tetapi, dirinya percaya bahwa masih terdapat solusi atas masalah tersebut.

Tidak hanya itu, dia juga mengingatkan bahwa Indonesia masih menjadi pasar terbesar di Asia Tenggara untuk produk pertanian dan barang konsumsi. Bahkan, nilai transaksi penjualan online atau e-commerce di Indonesia mencapai US$21 miliar sekitar Rp309 triliun, sehingga menjadi yang terbesar di ASEAN.

Baca Juga: Bantuan Rp600 Ribu Segera Cair, Cek Dulu Kepesertaan Anda di BP Jamsostek di Sini

"Untuk mengembangkan usaha tentunya kita harus menentukan tingkat risiko kesehatan dari setiap jenis pekerjaan. Tentukan juga tingkat risiko kesegaran dengan mengidentifikasi pekerjaan mana yang intensitas kontak atau persentuhannya tinggi. Selanjutnya, tentukan juga jenis pekerjaan yang berpengaruh besar pada perekonomian," ujarnya.

Halaman:

Editor: Awang Dody Kardeli

Sumber: Warta Ekonomi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x