Tuai Banyak Kritik, Facebook Tunda Pengerjaan Instagram Kids

- 28 September 2021, 11:20 WIB
logo instagram. Usai tuai banyak kritik, pihak Facebook menunda pengerjaan Instagram Kids.* /Foto: Pixabay.com/
logo instagram. Usai tuai banyak kritik, pihak Facebook menunda pengerjaan Instagram Kids.* /Foto: Pixabay.com/ /

POTENSI BISNIS - Usai tuai banyak kritik, pihak Facebook menunda pengerjaan Instagram Kids.

Instagram Kids tersebut merupakan aplikasi baru khusus untuk anak-anak, seperti dikutip dari Reuters.

Instagram Kids disebut-sebut membutuhkan izin orang tua untuk bergabung dan menyediakan konten bebas iklan sesuai usia pengguna.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 28 September 2021: Gegara Rendy, Andin dan Al Adu Mulut, Mama Rosa dapat Bukti Kuat

Namun, anggota parlemen dan kelompok advokasi AS mendesak untuk membatalkan rencana peluncuran aplikasi itu, lantaran keamanan.

"Kami tidak akan berhenti mendesak Facebook sampai mereka menarik rencana peluncuran secara permanen," kata Josh Golin, Direktur Eksekutif Fairplay.

Sebuah kelompok advokasi yang berfokus pada anak-anak itu. Kemudian, Instagram mengatakan, tidak ada yang salah dari pengerjaan aplikasi Instagram Kids.

Baca Juga: Ramalan Shio Selasa 28 September 2021 untuk 12 Shio: Keberuntungan Anda Sudah di Ujung Jalan

Akan tetapi, mereka menunda pengerjaan dan akan terus mengembangkan alat pengawasan orang tua.

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Reuters


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x