Resep Salad Khas Jepang ala Devina Hermawan: Segar dan Praktis

22 Februari 2022, 19:10 WIB
Ilustrasi: Resep Salad Khas Jepang ala Devina Hermawan: Segar dan Praktis/RitaE/pixabay.com / /


POTENSI BISNIS - Resep Salad khas Jepang ini sangat digemari sebagian orang, yang menyukai makanan-makanan Jepang.

Tidak hanya itu Japanese Soba Salad juga sudah menjadi menu favorit di Negeri Jepang, karena dengan rasa gurih, asam dan segar.

Resep Japanese Soba Salad dapat dibuat sendiri dirumah, simak artikel ini sampai tuntas agar Anda dapat membuat Japanese Soba Salad.

Baca Juga: Resep Kue Bugis Mandi Taro ala Devina Hermawan, Jajanan Tradisional, Rasa Kekinian

Pembuatan Japanese Soba Salad juga sangat praktis, dengan pembuatan yang praktis Anda dapat membuat Japanese Soba Salad yang lezat.

Chef muda berbakat Devina Hermawan telah membagikan resep Japanese Soba Salad, berikut tata cara dan bahan-bahannya untuk 2-3 pcs.

Sebagaimana dikutip oleh PotensiBisnis.com dari video di kanal YouTube Devina Hermawan yang diunggah pada Selasa, 22 Februari 2022.

Baca Juga: Cara Membuat Sambal Cumi Balado, Simak Resep ala Devina Hermawan: Kualitas Restoran

Bahan ponzu dressing (dengan ponzu siap pakai):

- 40 ml cuka beras
- 140 ml ponzu
- 40 gr air
- 40 gr Hillary Farm Manuka Honey / gula (bukan ml)
- 80 ml minyak wijen
- 2 cm jahe, kupas, iris
- ¼ sdt kaldu jamur, opsional
- Wijen panggang secukupnya

Baca Juga: Ini 5 Manfaat Tanaman Hias Sri Rejeki untuk Kesehatan, Bisa Menambah Daya Ingat dan Konsentrasi

Bahan ponzu dressing (dengan kecap asin):

- 90 ml kecap asin (panaskan campur dengan 3 gr katsuobushi dan 3 gr kombu, diamkan 15 menit, saring)
- 40-50 ml air jeruk nipis / yuzu juice
- 35 ml cuka beras
- 40 gr air
- 40 gr Hillary Farm Manuka Honey / gula (bukan ml)
- 80 ml minyak wijen
- 2 cm jahe, kupas, iris
- 1 -2 siung bawang putih
- ¼ sdt kaldu jamur, opsional
- Wijen secukupnya

Baca Juga: Horoskop Rabu 23 Februari 2022 Gemini, Taurus, Cancer dan Libra Pengeluaran di Hari Esok Harus jadi Perhatian

Bahan isian:

- Selada hijau organik
- Iceberg lettuce
- Edamame
- Tomat ceri
- Timun kyuri
- Soba buckwheat
- Wakame
- Bawang bombay
- Wortel
- Daun bawang cung

Lainnya:

- Wijen panggang untuk taburan

Baca Juga: Horoskop Rabu 23 Februari 2022 Capricorn, Scorpio, Leo dan Virgo Nikmati Peluang Baru yang Memuaskan

Tata cara:

- Blender ponzu, minyak wijen, cuka beras, bawang putih, jahe, air, dan Hillary Farm Manuka Honey hingga tercampur, pindahkan ke dalam mangkuk lalu tambahkan kaldu jamur dan sedikit wijen, aduk rata

- Rebus air lalu masukkan soba, masak selama 6-7 menit, bilas dengan air dingin lalu masukkan sedikit es batu, buang air apabila es batu mencair

- Rendam wakame dengan air matang, tiriskan lalu potong

- Potong sayuran sesuai selera, untuk bawang bombay setelah di potong rendam dengan air es

- Susun isian ke dalam mangkuk lalu tuang ponzu dressing

- Japanese soba salad siap disajikan

Tips dan trik:

- Jika tidak mau di blender, parut jahe dan bawang putih, campur dengan cairan dan saring setelah

- Sebelum disajikan, aduk salad dressing agar rasanya lebih merata

- Untuk salad dressing yang lebih gurih, tambahkan dashi powder atau kaldu jamur

- Madu dapat diganti dengan gula yang dilarutkan dengan air

- Madu dapat dicampur air hangat maksimal dengan suhu 50 c

- Dinginkan salad dressing di dalam kulkas agar lebih segar saat disajikan

- Rebus soba 6-7 menit agar teksturnya masih kenyal

- Redam wakame kering dengan air matang selama 10 menit hingga mengembang

- Jika selada sudah agak layu, redam di dalam air dingin selama 4-24 jam agar teksturnya kembali crunchy

- Rendam bawang bombay dengan air es agar teksturnya crunchy dan rasa manisnya muncul.***

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: YouTube Devina Hermawan

Tags

Terkini

Terpopuler