MotoGP 2022: Maverick Vinales Rela Berkorban demi Aleix Espargaro Rebut Gelar Juara Dunia

- 27 Juni 2022, 16:32 WIB
Rider Aprilia Racing Maverick Vinales. MotoGP 2022: Maverick Vinales Rela Berkorban demi Aleix Espargaro Rebut Gelar Juara Dunia./antaranews.com
Rider Aprilia Racing Maverick Vinales. MotoGP 2022: Maverick Vinales Rela Berkorban demi Aleix Espargaro Rebut Gelar Juara Dunia./antaranews.com /

POTENSI BISNIS - Maverick Vinales tengah ramai jadi sorotan usai sukses merebut podium ketiga MotoGP Belanda 2022.

Terlepas dari itu, keberhasilan Maverick Vinales meraih podium perdanya di MotoGP 2022 bersama Aprilia membuatnya makin percaya diri.

Oleh sebab itu, ia mengungkapkan siap tampil habis-habisan di balapan selanjutnya.

Baca Juga: Rebut Podium Kedua MotoGP Belanda 2022 Tim Valentino Rossi, Marco Bezzecchi Mengaku Tak Bisa Berkata-kata

Selain itu, rider asal Spanyol itu mengakui siap berkorban demi memuluskan langkah Aleix Espargaro meraih gelar juara dunia MotoGP 2022.

Sebagai informasi, Maverick Vinales berhasil finis ketiga di Sirkuit Assen, MotoGP Belanda 2022.

Ia bisa menyelesaikan balapan di depan Aleix Espargaro, yang berada di urutan keempat.

Keberhasilannya itu, meyakinkannya bisa berperan besar bagi tim Aprilia Racing di MotoGP 2022.

Baca Juga: MotoGP Belanda 2022: Maverick Vinales Kaget Melihat Aleix Espargaro Finis di Belakangnya

Terlebih, ia menyatakan siap menyulitkan pebalap lain, demi membantu Aleix Espargaro juara dunia musim ini.

"Saya ikut senang untuk Aleix. Dia semakin mendekati perolehan poin di klasemen."

"Jika bisa, saya akan membantunya. Kami bekerja sebagai tim dan sudah bekerja dengan baik sejak di Mugello, dan hal ini sangat membantu," kata Vinales dikutip dari GPOne.

Oleh karena itu, Vinales menegaskan akan membantu Aleix Espargaro.

Baca Juga: IKATAN CINTA Hari Ini, 27 Juni 2022: Andin Sedih, Reyna Alami Trauma Hebat, Pria Ini Tetiba Rela Berkorban

Bahkan, jika saja Maverick Vinales lebih cepat dan berada di depan, ia akan mengalah dan memberikan posisinya kepada Aleix Espargaro.

"Dia sangat dekat meraih gelar juara dunia. Kami harus mementingkan tim."

"Jika di beberapa balapan saya lebih cepat dari Aleix, tetapi dia harus berada di depan saya untuk menjadi juara. Saya akan membiarkannya lewat," kata dia.

"Saya bekerja untuk Aprilia. Kami bekerja sama sebagai tim. Sudah jelas, jika ada balapan yang mempertaruhkan titel, saya akan mengerjakan bagian saya," kata Maverick Vinales.

Sebagai informasi, posisi Aleix Espargaro di klasemen MotoGP 2022 memang lebih baik dibanding Maverick Vinales.

Aleix menduduki posisi kedua dengan 151 poin, dan hanya terpaut 21 angka dari Fabio Quartararo yang berada di puncak klasemen.

Sementara itu, Maverick Vinales berada di posisi ke-12. Ia sudah mengoleksi 62 poin sejauh ini.***

 

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: GPOne


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x