MotoGP Portugal 2022: Jack Miller Mulai Nyaman dengan Kuda Besinya

- 22 April 2022, 19:56 WIB
Jack Miller menatap MotoGP Portugal 2022 dengan optimistis, lantaran dirinya mengaku sudah mulai nyaman dengan tunggangannya Desmosedici GP22./
Jack Miller menatap MotoGP Portugal 2022 dengan optimistis, lantaran dirinya mengaku sudah mulai nyaman dengan tunggangannya Desmosedici GP22./ /Instagram.com/@ducaticorse

POTENSI BISNIS - Jack Miller menatap MotoGP Portugal 2022 dengan optimistis, lantaran dirinya mengaku sudah mulai nyaman dengan tunggangannya Desmosedici GP22.

Pebalap Ducati Lenovo itu, di MotoGP 2022 yang baru saja berjalan empat seri berhasil finis ketiga di COTA, Austin, Texas, Amerika Serikat.

Oleh karenanya, Jack Miller optimistis menyambut MotoGP Portugal 2022 dengan naik podium kembali.

Baca Juga: Horoskop Sabtu 23 April 2022: Aries, Taurus, Gemini, dan Cancer Ikatan Cinta di Antara Kalian Lebih Baik

Sebagai informasi, balapan MotoGP Portugal 2022 akan berlangsung di Sirkuit Algarve, pada Minggu, 24 April malam WIB live streaming Trans 7.

"Ini adalah awal yang beragam untuk musim ini, seperti yang terjadi pada saya. Sekarang, sejumlah trek bagus akan datang di Eropa, dan saya mulai terbiasa dengan motor saya. Saya makin memahaminya (motor) dari akhir pekan ke akhir pekan," ucap Jack Miller, dikutip dari Speedweek.

"Kami tahu apa yang harus dikerjakan, kami akan melakukan persis seperti apa yang sudah kami lakukan di Austin, dan Anda akan memiliki kepercayaan diri untuk balapan di hari Minggu," kata dia.

Baca Juga: Jawab Isu Aldebaran Tinggalkan Andin di Ikatan Cinta, Arya Saloka Bocorkan Durasi Kontraknya

Jack Miller cukup menyukai karakteristik Sirkuit Algarve. Menurutnnya lintasan kebanggan warga Portugal itu adalah satu di antara yang spektakuler di kalender MotoGP.

"Rute di Algarve merupakan satu yang spektakuler di kalender, ada banyak perbedaan ketinggian, dan kurva yang naik turun, tidak seperti sirkuit baru yang semuanya sangat mirip," ucapnya.

"Di masa lalu, kami mendapatkan hasil yang bagus dan saya berharap kami menemukan kecepatan yang sama seperti tahun lalu."

Baca Juga: Hasil FP1 MotoGP Portugal 2022: Marc Marquez Tecepat, Rider Tim Valentino Rossi Bikin Kejutan

"Kami memiliki akhir pekan yang solid, kejuaraan benar-benar dimulai di balapan Eropa pertama," kata dia.***

 

Editor: Pipin L Hakim

Sumber: Speedweek


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x