Jadwal MotoGP Portugal 2022 Hari Ini: Marc Marquez Tak Dijagokan di Sirkuit Algarve

- 22 April 2022, 11:44 WIB
Pebalap Repsol Honda Marc Marquez. Seri kelima MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Algarve, Portimao bakal menggelar sesi free practice yang akan dimulai pukul 15.55 WIB./
Pebalap Repsol Honda Marc Marquez. Seri kelima MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Algarve, Portimao bakal menggelar sesi free practice yang akan dimulai pukul 15.55 WIB./ /Antara/Andika Wahyu/

POTENSI BISNIS - Simak jadwal MotoGP 2022 hari ini, yang dimulai dengan sesi latihan bebas (FP1-FP2) pada Jumat, 22 April.

Seri kelima MotoGP Portugal 2022 di Sirkuit Algarve, Portimao bakal menggelar sesi free practice yang akan dimulai pukul 15.55 WIB.

Marc Marquez dan pebalap lainnya akan melakoni sesi FP1 selama 45 menit, yang nantinya akan selesai pada pukul 16.40 WIB.

Baca Juga: Jelang MotoGP Portugal 2022: Alex Rins Ingin Hapus Kenangan Buruk di Sirkuit Algarve

Setelah pebalap beristirahat sejenak, lalu kembali ke lintasan untuk beraksi di Sirkuit Algarve pukul 20.10 WIB menjalani sesi FP2.

Sama seperti FP1, pada sesi latihan bebas kedua akan diberikan waktu 45 menit untuk bisa mencatatkan waktu tercepat di sesi tersebut.

Tentunya akan sangat menarik untuk dinantin bagi para penggemar balapan motor MotoGP, dan siapa rider yang akan bersinar di dua sesi tersebut.

Sejauh ini, baru tiga tim pabrikan yang mampu bersinar di Sirkuit Algarve, yakni KTM, Yamaha, dan Ducati.

Baca Juga: Tes Psikologi: Pilih Satu di Antara Gelang Paling Menarik, Gambar Ini Bisa Ungkap Kepribadian Anda Sebenarnya

Ketiga tim pabrikan disebut sudah bersinar lantaran para pebalap mereka yakni Miguel Oliveira (KTM), Fabio Quartararo (Yamaha), dan Francesco Bagnaia (Ducati) sukses memenangkan balapan di Sirkuit Portimao di musim 2020.

Kendati begitu, jangan sampai melupakan kehadiran pebalap tim Repsol Honda, Marc Marquez belum bisa memperlihatkan taringnya di Sirkuit Algarve lantaran pada tiga kesempatan balapan di trek tersebut.

The Baby Alien hanya bisa ikut satu race saja, yakni di MotoGP Portugal 2021, dan mampu finis di urutan ke-7.

Baca Juga: Horoskop Harian 22 April 2022: Tiga Zodiak Punya Mental 'Mengubah' Takdir

Marc Marquez absen di GP Portugal 2020 dan GP Algarve 2021 lantaran mengalami cedera.

Sehingga tak heran jika Marquez tak terlalu dijagokan di MotoGP Portugal 2022.

Meski begitu, Marquez tetaplah Marc Marquez, ia merupakan rival terkuat dalam perebutan gelar juara dunia MotoGP 2022, dan berniat untuk segera bangkit dari keterpurukan.

Lantas apakah Marc Marquez bakal langsung menggila di sesi latihan bebas pertama dan kedua MotoGP Portugal 2022.

Baca Juga: Tes Kepribadian Harian: Apa yang Membuat Kamu Tetarik pada Gambar Ini, Sifat Kamu Bikin Masa Depan Gemilang

Berikut jadwal MotoGP Portugal 2022 hari ini:

FP1 15.55-16.40 WIB

FP2 20.20-20.55 WIB

Saksikan keseruan balapan MotoGP Portugal 2022 live streaming Trans 7 maupun siaran langsung di layar kaca.***

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x