Persib Merosot di Klasemen Liga 1 Usai Bali United Koyak Persita Tangerang

- 18 Januari 2022, 06:44 WIB
Pesepak bola Bali United Privat Mbarga (kiri) mengumpan bola melewati pesepak bola Persita Tangerang Edo Febriansyah (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (17/1/2022). Bali United kalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj.
Pesepak bola Bali United Privat Mbarga (kiri) mengumpan bola melewati pesepak bola Persita Tangerang Edo Febriansyah (kanan) saat pertandingan Liga 1 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Senin (17/1/2022). Bali United kalahkan Persita Tangerang dengan skor 2-0. ANTARA FOTO/Fikri Yusuf/wsj. /FIKRI YUSUF/ANTARA FOTO

POTENSI BISNIS - Bali United mengakhiri laga perlawan Persita Tangerang dengan keunggulan 2-0 berkat dua gol di menit-menit akhir pertandingan pekan 10 Liga 1 2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, pada Senin malam WIB.

Dua gol kemenangan Bali United dicetak oleh Privat Mbarga menit 87, dan Muhammad Rachmat menit 90, yang mmebuat Serdadu Tridadu melanjutkan tren positif di Liga 1 setelah pekan sebelumnya sukses mengalahkan Persib Bandung.

Bahkan atas kemenangan tersebut membuat Bali United naik ke peringkat empat klasemen Liga 1 sementara dengan raihan 38 poin dari hasill 20 pertandingan.

Baca Juga: Jelang Persib Bandung vs Borneo FC di Liga 1 2022: Ini Pendapat Victor Igbonefo Tentang Calon Lawannya

Baca Juga: Jelang Hadapi Borneo FC Liga 1 2022: Robert Alberts Samakan Persib dengan Man City

Sekaligus menggusur Persib Bandung yang turun ke peringkat kelima dengan koleksi 37 dari hasil 19 pertandingan yang sudah dilakoniinya.

Sedangkan Persita Tangerang masih tertahan di posisi sembilan dengan koleksi 25 poin dari 19 pertandingan mereka.

Pada babak pertama, Bali United memang mengambil inisiatif menyerang terlebih dahulu dan pada 15 menit pertama terus menekan lini pertahanan dari Persita Tangerang, akan tetapi tidak ada peluang yang membahayakan.

Baca Juga: Upaya Pulihkan Ekonomi, BRI Sosialisasi Program Pengungkapan Sukarela

Halaman:

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x