Prediksi Skor Arsenal vs Chelsea Liga Inggris 2021-2022 Pekan Kedua: Lukaku Siap Debut Keduanya

- 20 Agustus 2021, 14:51 WIB
Romelu Lukaku: Prediksi Skor Arsenal vs Chelsea Liga Inggris 2021-2022 Pekan Kedua: Lukaku Siap Debut Keduanya.*
Romelu Lukaku: Prediksi Skor Arsenal vs Chelsea Liga Inggris 2021-2022 Pekan Kedua: Lukaku Siap Debut Keduanya.* /Chelseafc.com

POTENSI BISNIS - Saksikan big match seru dala jadwal Liga Inggris akhir pekan ini, ada derby London, Arsenal vs Chelsea.

Liga Inggris akhir pekan ini merupakan jadwal pekan kedua di musim 2021-2022, usai pertandingan perdana.

Manchester Unites menjadi pemimpin klasemen sementara Liga Inggris 2021-2022 diikuti embilan tim lainnya, namun unggul selisih gol.

Baca Juga: Jadwal Liga Inggris 2021-2022 Pekan Ini: Big Match Arsenal vs Chelsea Siaran Langsung SCTV dan Mola TV

Jadwal Liga Inggris akhir pekan ini akan dibuka oleh pertandingan Liverpool vs Burnley pada Sabtu, 21 Agustus 2021 pukul 18.30 WIB.

Menyusul laga selanjutnya, antara Manchester City vs Norwich City yang akan berlangsung pukul 21.00 WIB.

Sang juara bertahan, Man City justru harus bangkit usai ditumbangkan Tottenham 0-1 pada pekan pertama.

Baca Juga: Jadwal Terbaru MotoGP 2021: GP Malaysia Batal, Diganti Misano

Kemudian, pada Minggu, 22 Agustus 2021 akan ada Southampton vs Manchester United pada pukul 21.00 WIB.

Selanjutnya, jadwal akan menampilkan laga bergengsi derby Londo antara Arsenal vs Chelsea pukul 22.30 WIB.

Arsenal secara mengejutkan mampu dikalahkan tim promosi, Brentford dengan skor 0-2.

Baca Juga: Liverpool Berencana Rekrut Dua Pemain Musim Panas Ini

Sedangkan, Chelsea, berhasil mengamankan poin dengan kemenangn telak 3-0 atas Crystal Palace.

Di kubu Arsenal sendiri, sepertinya bakal menjadi sebuah laga yang cukup berat.

Satu di antaranya yakni kekuatan dan performa mereka bisa dibilang cukup kontras.

Apalagi melawan rival sekota. Selain itu, kubu Chelsea tampaknya Romelu Lukaku siap melakoni debut keduanya.

Baca Juga: Jadwal MotoGP Inggris 2021: Quartararo Bakal Dihentikan Joan Mir dan tim Ducati Jadi Juara Dunia Musim Ini

Lukaku ialah sosok yang penting di balik kesuksesan Inter Milan mraih Scudetto Serie A musim lalu.

Musim ini, striker asal Belgia itu tercatat bermain untuk membela Chelsea periode 2011-2014 dan pernah mencetak 113 gol di Liga Inggris, kini kembali berseragam The Blues.

Kekalahan Arsenal pada pekan pertama justru membuat heran, padahal pasukan Mikel Arteta mencatatkan total 22 tembakan, itu jelas bukan langkah awal yang mereka harapkan.

Di pihak Chelsea, racikan Thomas Tuchel sekses melanjutkan tren positif dengan melalui ujian pertama dengan hasil yang memuaskan.

Kemenangan telak yang didapatkan Chelsea lewat tendangan bebas Marcos Alonso, gol Christian Pulisic dan tembakan jarak jauh pemain muda Trevoh Chalobah.

Chelsea sudah sangat kuat, ditambah lagi dengan kehadiran Lukaku. Diyakini, The Blues akan bertambah kuat.

Bagi Arsenal, yang besar kemungkinan bakal turun dengan skuad pincang, ini jelas bukan situasi yang menyenangkan.

Prediksi Susunan Pemain

Arsenal (3-4-3): Leno; Mari, Holding, White; Tierney, Xhaka, Lokonga, Soares; Rowe, Pepe, Saka.

Pelatih: Mikel Arteta.

Info skuad: Partey (cedera), Nketiah (cedera), Gabriel Magalhaes (cedera), Aubameyang (COVID-19), Lacazette (COVID-19), Willian (COVID-19), Runarsson (COVID-19).

Chelsea (3-4-2-1): Mendy; Rudiger, Christensen, Chalobah; Alonso, Jorginho, Kante, Azpilicueta; Mount, Havertz; Lukaku.

Pelatih: Thomas Tuchel.

Info skuad: Ziyech (cedera), Loftus-Cheek (meragukan), Kante (meragukan).

Head to Head 5 Pertemuan Terakhir

01-08-2021 Arsenal 1-2 Chelsea (Friendly)

13-05-2021 Chelsea 0-1 Arsenal (EPL)

27-12-2020 Arsenal 3-1 Chelsea (EPL)

01-08-2020 Arsenal 2-1 Chelsea (FA Cup)

22-01-2020 Chelsea 2-2 Arsenal (EPL)

Melihat faktor-faktor yang ada, tak bisa dibantah kalau Chelsea adalah favorit di laga ini. Prediksi skor akhir: Arsenal 0-2 Chelsea.

Editor: Pipin L Hakim


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah