Euro 2020: Denmark vs Belgia, Berikut Prediksi Line Up Malam ini

- 17 Juni 2021, 23:55 WIB
Ilustrasi: Euro 2021
Ilustrasi: Euro 2021 /Pexels/Tembela Bohle

POTENSI BISNIS - Denmark akan bertemu Belgia pada lanjutan Euro 2020, Kamis 17 Juni 2021 malam, WIB.

Laga ini pastinya bakal memanjakan pemirsa pecinta sepakbola dunia, sebab akan disuguhkan pertandingan sengit.

Kedua tim dari grup B Piala Eropa 2020 ini sama-sama berambisi untuk merebut poin penuh pada laga malam nanti.

Baca Juga: Lokasi dan Jadwal SIM Keliling Besok Jumat 18 Juni 2021 di Bandung dan Sumedang

Denmark berada di posisi ke-4 grup B harus berusaha keras untuk mengejar poin tim lainnya.

Dengan demikian squad Eriksen dan kawan-kawan berada pada performa terbaiknya untuk membuktikan kelasnya pada pentas kejuaran Eropa ini.

Pada laga pertama kontra Finlandia, Denmark harus mengakui keunggulan Finlandia dalam mengolah si kulit bundar dan berakhir dengan skor tipis 1-0 di Kopenhagen.

Baca Juga: Ini Alasan Pelatih Persib Bandung Robert Alberts Rekrut Pemain Asal Palestina

Di lain pihak, Belgia mampu menaklukan Rusia pada laga pembuka Piala Eropa 2020 dengan raihan penuh yaitu 3-0 dan meraih posisi pertama papan klasemen grup B.

Dikutip PotensiBisnis.com dari uefa.com, berikut prediksi line up Denmark vs Belgia yang akan bertanding pada malam ini di Kopenhagen.

Denmark: Schmeichel, Maehle, Kjaer, Christensen, Wass, Damsgaard, Hojbjerg, Delaney, Poulsen, Wind, Braithwaite

Belgia: Courtois, Alderweireld, Denayer, Vermaelen, Meunier, Tielemans, Dendoncker, Hazard, Mertens, Lukaku, Carrasco

Reporter Denmark, Sture Sandro mengungkapkan malam ini akan menjadi pertandingan spesial bagi seluruh pendukung Denmark, terutama untuk pemain, pelatih dan seluruh staf Denmark.

Ia menjelaskan Denmark akan melakukan segala upaya untuk mengalahkan Belgia dan bangkit dari keterpurukan grup B.

Di lain pihak, reporter Belgia, Alyssa Saliou mengungkapkan malam ini akan menjadi pertandingan yang penuh emosional bagi kedua tim.

Belgia sangat menghormati Denmark dan apa yang telah mereka lalui, Ia yakin Setan Merah mampu memberikan yang terbaik pada pertandingan malam ini dan mendapatkan hasil yang memuaskan.

Pada kesempatan kali ini pula, Bek Belgia yaitu Alderweireld mengungkapkan timnya berada pada posisi terbaik dan siap melawan Denmark.

"Saya tidak tahu bagaimana Denmark akan bereaksi di lapangan tetapi kami hanya harus melihat diri kami sendiri dan mempersiapkan diri untuk pertandingan ini secara profesional," ucapnya.

"Kami hanya harus mencoba dan memenangkan pertandingan. Hanya itu yang bisa kita lakukan," lanjutnya.

"Tentu saja ada banyak simpati dari seluruh dunia untuk mereka sekarang, yang seharusnya melihat bagaimana mereka menangani situasi," ujarnya.

"Mereka akan memiliki rasa hormat abadi kita untuk itu. Tapi Belgia akan mencoba dan memenangkan permainan ini," pungkasnya.***

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: UEFA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x