Ekonom Prediksi Olimpiade Tokyo 2021 Bisa Menjadi Pertandingan Termahal yang Pernah Diselenggarakan

- 19 Maret 2021, 07:35 WIB
Olimpiade Tokyo, 75 persen orang Jepang tak menginginkan ada penonton asing. Olimpiade Tokyo 2020 bisa menjadi pertandingan termahal yang pernah diselenggarakan. Pandemi Covid-19 membuat perhelatan ditangguhkan
Olimpiade Tokyo, 75 persen orang Jepang tak menginginkan ada penonton asing. Olimpiade Tokyo 2020 bisa menjadi pertandingan termahal yang pernah diselenggarakan. Pandemi Covid-19 membuat perhelatan ditangguhkan /Antara/

Kemudian, versi kedua dirancang oleh arsitek Jepang Kengo Kuma untuk mendesain stadium acara, meraup biaya sebesar 1.4 juta dolar.

Untuk venue lainnya seperti, desain pusat senam pada dasarnya tidak berubah tetapi biayanya menjadi lebih dari dua kali lipat ketika rampung di 2019.

“Dengan adanya depresiasi mata uang Yen, biaya impor menjadi jauh lebih tinggi,” ucap Sayuri Shirai, Profesor Ekonomi Universitas Keio, dikutip dari kanal Youtube Business Insider.

Banyak material untuk konstruksi pembangunan diimpor dari negara lain sehingga mengakibatkan meningkatkan biaya tambahan di pusat-pusat konstruksi.

Jika Olimpiade tetap dilanjutkan maka dibutuhkan ratusan performers, pertunjukan sinar laser, kembang api, dan pertunjukan kawah Olimpiade yang diperkirakan memakan biaya 118 juta dolar.

Penyelenggara Olimpiade Tokyo harus mempersiapkan sekitar 300 orang dokter setiap hari dan 400 perawat sebagai upaya pencegahan virus meraup biaya 900 juta dolar.

Meski pemerintahan Jepang membantah dengan laporan sebelumnya yang menyatakan Olimpiade akan dibatalkan adalah tidak benar.

Namun, virus COVID-19 masih membayangi segala bentuk kegiatan berskala besar.

Diketahui mayoritas warga Jepang pun menolak dan menentang adanya penyelenggaraan Olimpiade Tokyo mengingat dengan kondisi yang masih belum stabil.

Data yang terhimpun dari berbagai sumber, Komite Penyelenggara Olimpiade Tokyo 2020 kemungkinan akan bertemu dengan perwakilan dari Komite Olimpiade Internasional.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah