AFC Tunda Gelaran Kualifikasi Piala Dunia 2022, Bagaimana Nasib Indonesia

- 7 Februari 2021, 13:15 WIB
Ilustrasi, AFC tunda gelaran Kualifikasi Piala Dunia 2022
Ilustrasi, AFC tunda gelaran Kualifikasi Piala Dunia 2022 /pixabay.com/philipkofler

POTENSIBISNIS - Federasi sepakbola Asia (AFC) kembali menunda gelaran Kualifikasi Piala Dunia 2022, termasuk Grup G yang dihuni Indonesia.

Informasi tersebut diungkapkan Federasi Sepak Bola Thailand (FAT) melalui laman resmi mereka, Sabtu, 6 Februari 2021.

Pandemi Covid-19 menjadi alasan harus ditundanya sejumlah pertandingan yang seharusnya diselenggarakan pada Maret 2021.

Baca Juga: Live Streaming Ikatan Cinta Hari Ini, 7 Februari: Al dan Andin Bakal Uwuu Lagi, Tekad Cari Pembunuh Roy

Covid-19 dinilai masih tinggi di kawasan Asia.
Thailand merupakan salah satu lawan yang akan dihadapi timnas Indonesia di Grup G. Selain itu, ada Uni Emirat Arab, Malaysia, dan Vietnam.

"Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC) memutuskan untuk menunda dua babak Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia," bunyi pernyataan FAT melalui laman resminya.

Seperti yang diberitakan Topskor.Pikiran-Rakyat.com berjudul 'AFC Tunda Laga Kualifikasi Piala Dunia 2022, Termasuk untuk Timnas Indonesia' rencana akan digelar Juni 2021.

Baca Juga: Liverpool vs Man City, Ini Alasan Pep Guardiola Percaya Diri Benamkan The Reds di Laga Malam Nanti

"Awalnya, babak ini akan berlangsung pada 2021, tapi harus diundur karena mempertimbangkan wabah pandemi Covid-19 di setiap negara," FAT menambahkan.

Halaman:

Editor: Muhammad Sadili

Sumber: Top Skor


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah